Ditunda Setahun, Mengapa EURO 2020 Tidak Disebut EURO 2021?

- Sabtu, 12 Juni 2021 | 17:01 WIB
EURO 2020. (REUTERS/FILIPPO MONTEFORTE)
EURO 2020. (REUTERS/FILIPPO MONTEFORTE)

Setelah ditunda setahun karena pandemi Covid-19, turnamen UEFA EURO 2020 yang dinanti-nanti mulai berlangsung dari 11 Juni – 11 Juli 2021.

Setiap tim pun melakukan persiapan sematang mungkin dimana Portugal berusaha mempertahankan gelar, sementara skuad Inggris asuhan Gareth Southgate bersemangat untuk membuat sejarah dengan mencapai final EURO untuk pertama kalinya.

Laga perdana EURO 2020 sendiri sudah dibuka oleh kontestan Grup A dengan kemenangan Italia 3-0 atas Turki, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB tadi.

Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, mengapa turnamen yang tertunda itu dan kini berlangsung pada tahun 2021 tetap menggunakan nama EURO 2020?

Mengapa UEFA tidak mengubah nama untuk mencerminkan penundaan?

Dilansir metro.co.uk, Jumat (11/6/2021), UEFA menyatakan bahwa alasan mengapa nama itu tidak berubah adalah untuk 'menjaga visi' kompetisi.

Namun, sebenarnya alasan utama yang lebih tepatnya adalah untuk menghemat biaya.

Pasalnya, mengubah nama akan membutuhkan biaya kampanye rebranding yang mahal, karena banyak produk dan logo tie-in yang telah dirancang dengan nama EURO 2020.

Segala materi yang terkait dengan kompetisi, dari bola pertandingan hingga merchandise sudah dipersiapkan jauh sebelum ditunda, dan merombak semuanya adalah keputusan yang menelan banyak biaya.

"Mempertahankan nama EURO akan 'lebih lanjut berfungsi sebagai pengingat bagaimana seluruh keluarga sepak bola berkumpul untuk menanggapi keadaan luar biasa dari pandemi Covid-19, dan masa-masa sulit yang dialami Eropa dan dunia harus dilalui pada tahun 2020," bunyi pernyataan resmi UEFA.

“Pilihan ini sejalan dengan komitmen UEFA untuk membuat UEFA EURO 2020 berkelanjutan dan tidak menghasilkan limbah dalam jumlah tambahan. Banyak materi bermerek telah diproduksi pada saat penundaan turnamen. Perubahan nama untuk acara tersebut akan berarti penghancuran dan reproduksi barang-barang tersebut."

Sebagai informasi, turnamen EURO ini awalnya dijadwalkan berlangsung dari 12 Juni hingga 12 Juli 2020.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X