Mantan Kiper Real Madrid Ini Bongkar Tingkah Lionel Messi saat El Clasico: Dia Provokatif!

- Rabu, 12 Januari 2022 | 15:54 WIB
Lionel Messi dan Pepe saat El Clasico. (DAILY STAR)
Lionel Messi dan Pepe saat El Clasico. (DAILY STAR)

Mantan kiper Real Madrid, Jerzy Dudek membongkar sisi lain Lionel Messi saat mereka bertemu di laga El Clasico beberapa waktu silam. Dudek mengatakan Messi adalah sosok yang provokatif.

Dudek diketahui bermain untuk Los Blancos dari 2007 hingga 2011. Selama periode itu, kiper asal Polandia tersebut mengungkapkan Messi kerap berseteru dengan pemain bertahan Madrid terutama, Sergio Ramos dan Pepe.

"Dia sangat provokatif, sama seperti Barcelona dan manajer mereka Pep Guardiola. Mereka selalu siap untuk mengganggu Anda dan sangat sering mereka berhasil dengan sempurna," tulis Dudek dalam otobiografinya.

Mengejutkannya lagi, Dudek bahkan mengaku pernah mendengar pemain asal Argentina itu berkata kasar kepada Pepe dan Ramos.

-
Lionel Messi dan Sergio Ramos saat El Clasico. (Daily Star)

Baca Juga: Jelang El Clasico di Piala Super Spanyol, Ancelotti tak Mau Remehkan Barcelona

"Saya telah melihat dan mendengar Messi mengatakan hal-hal kasar seperti itu kepada Pepe dan Ramos sehingga Anda bahkan tidak bisa membayangkan mereka bisa keluar dari mulut seseorang yang tampak begitu tenang dan tampaknya baik," sambungnya.

Dudek bergabung dengan tim ibu kota Spanyol pada usia 34 tetapi tidak mendapat banyak waktu bermain karena masih ada Iker Casillas sebagai kiper nomor satu.

Penjaga gawang yang juga pernah membela Liverpool itu hanya membuat 12 penampilan untuk El Real selama 4 musim.

Sedangkan Messi merupakan pencetak gol terbanyak dalam sejarah duel klasik Barcelona vs Real Madrid dengan 26 gol.

Berbicara mengenai El Clasico, pertemuan dua tim raksasa La Liga yang sarat akan rivalitas itu akan kembali terjadi pada Kamis, (13/1/2022) dini hari WIB nanti, kali ini di ajang semifinal Piala Super Spanyol yang diadakan di Riyadh, Arab Saudi.

Bedanya, El Clasico dini hari nanti sudah tanpa Messi, Ramos, Pepe, dan pemain-pemain bintang lain yang dulunya selalu memanaskan atmosfer pertandingan.

Bahkan menariknya, Messi dan Ramos yang dulunya rival kini menjadi rekan setim di Paris Saint Germain (PSG).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X