Intensitas Real Madrid Lemah, Ancelotti Siap Memperbaikinya

- Selasa, 22 Februari 2022 | 16:45 WIB
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. (REUTERS/Juan Medina)
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. (REUTERS/Juan Medina)

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengakui jika intensitas jadi masalah penurunan performa timnya. Ancelotti berjanji segera memperbaiki hal itu.

Real Madrid baru saja menang 3-0 atas Alaves di Liga Spanyol. Tapi sebelum itu, El Real kalah 0-1 dari Paris Saint-Germain (PSG) di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Performa Madrid ketika kalah dari PSG mendapat kritikan. Los Blancos dinilai bermain terlalu bertahan.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 23-24 Februari 2022: Chelsea vs Lille hingga Atletico vs MU

Menanggapi kritikan itu, Ancelotti buka suara. Ia menyadari permasalahan pada timnya, dan berjanji akan memperbaikinya.

"Kami sudah bicara soal ini pekan ini. Kami harus memulai pertandingan dengan intensitas yang diperlukan, ini adalah titik lemah yang kami miliki dan kami akan memperbaikinya," ujar Ancelotti seperti dilansir Football Espana.

"Di Bilbao, bulan Desember, kami kami membuka keunggulan dua kali, tapi sejak saat itu kami lebih kesulitan."

"Rival menekan habis-habisan di babak pertama dan biasanya menurun di babak kedua," kata Ancelotti menambahkan.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X