Waduh! Barcelona tak Bisa Mainkan Ferran Torres sebelum Gaji Ousmane Dembele Dipotong

- Senin, 3 Januari 2022 | 16:50 WIB
Ferran Torres, pemain baru Barcelona. (Instagram/@ferrantorres)
Ferran Torres, pemain baru Barcelona. (Instagram/@ferrantorres)

Kebahagiaan Barcelona usai memboyong Ferran Torres dari Manchester City kini sedikit memudar. Pasalnya, Barca dilaporkan tidak bisa memainkan Torres karena terhambat aturan batas gaji La Liga.

Seperti diketahui, pemain Internasional Spanyol itu bergabung dengan Barcelona baru-baru ini dengan transfer senilai 55 juta pounds dan memiliki klausul rilis 1 miliar euro di tengah krisis finansial klub.

Namun, Barca belum bisa mendaftarkan Torres sebagai pemain La Liga seperti masalah yang mereka hadapi saat mendatangkan pemain-pemain seperti Memphis Depay, Eric Garcia dan Sergio Aguero selama jendela transfer musim panas.

Depay dan Garcia akhirnya didaftarkan pada 14 Agustus setelah Gerard Pique setuju untuk melakukan pemotongan gaji.

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Seputar Ferran Torres yang Baru Gabung ke Barcelona

Sedangkan Aguero didaftarkan pada 31 Agustus setelah Sergio Busquets dan Jordi Alba juga sepakat untuk menurunkan upah mingguan mereka.

Dan pelatih Barcelona, Xavi mengungkapkan bahwa Torres baru bisa dimainkan jika Ousmane Dembele juga bersedia dipotong gajinya saat meneken kontrak baru atau hengkang di bursa transfer Januari 2022.

Xavi juga menyatakan bahwa Barcelona harus melepaskan beberapa pemain di bursa transfer Januari 2022 ini atau menurunkan gaji mereka untuk bisa mengakomodir kedatangan penyerang berusia 21 tahun itu.

“Kita lihat saja bagaimana situasi batas gaji, jika memungkinkan segera. Pasti ada pemain yang pergi. Jika kami membuat Dembele mengundurkan diri dari kontraknya atau menurunkan gajinya, itu akan memungkinkan kami untuk merekrut Torres dan kami berharap itu bisa terjadi," kata mantan kapten Barcelona itu dikutip dari Sun Sport, Senin (3/1/2022).

"Jendela transfer dibuka hari ini dan ada 1 bulan tersisa. Banyak hal harus dihargai tetapi ada pemain yang akan datang dan ada pula yang perrgi, itu jelas," tambahnya.

Selain Dembele, Philippe Coutinho, Samuel Umtiti, Clement Lenglet dan Sergino Dest juga menghadapi masa depan yang tidak pasti di Barcelona terkait kontraknya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X