Jajal Karir Sebagai Pelatih, Patrice Evra Kantongi Lisensi B UEFA

- Jumat, 24 September 2021 | 15:57 WIB
Patrice Evra, mantan pemain Manchester United (Instagram/@patrice.evra)
Patrice Evra, mantan pemain Manchester United (Instagram/@patrice.evra)

Mantan bek kiri Manchester United, Patrice Evra selangkah lebih dekat menuju karir kepelatihan setelah mengantongi lisensi B dari UEFA.

Evra yang kini  berusia 40 tahun mengungkapkan dia telah mendapatkan lisensi B setelah melakukan bagian dari pelatihannya di tempat latihan United, Carrington.

Dia juga menyampaikan hal tersebut melalui postingan di media sosial, Kamis (23/9/2021).

“Lisensi B. Sebuah Lisensi. Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada klub Man United dan DBU Fodboldskole karena mengizinkan saya mengambil alih," tulis Evra di Instagram.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Patrice Evra (@patrice.evra)

"Dan untuk semua pemain yang harus menanggung berjam-jam teriakan saya di lapangan," tambahnya.

Evra sebelumya bergabung dengan Setan Merah pada Januari 2006 dari Monaco dengan harga hanya 5,5 juta pounds.

Baca Juga: Tolak Konferensi Pers, Ronald Koeman Malah Bacakan Pernyataan Soal Situasi Barcelona

Dia memainkan 379 pertandingan yang luar biasa sebelum berangkat ke Juventus pada tahun 2014.

Raihan trofi Evra yang menakjubkan membuatnya menjadi salah satu ikon Old Trafford, di mana pemain Prancis itu memenangkan 5 gelar Liga Premier dan Liga Champions 2008.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X