Pengusaha Klaten Janjikan Bonus untuk Fachrudin Aryanto

- Rabu, 29 Desember 2021 | 18:51 WIB
Dukungan dari warga Klaten untuk Fachrudin Aryanto (Eko Primaryanto/IDZ Creators)
Dukungan dari warga Klaten untuk Fachrudin Aryanto (Eko Primaryanto/IDZ Creators)

Haryanto Kembar, seorang kontraktor dari Ceper, Klaten, Jawa Tengah memberikan dukungan untuk Timnas Indonesia yang berlaga di final AFF Cup 2020, Rabu (29/12/2021), dengan membuat baliho besar, dari koceknya sendiri. Dukungan ini terutama ia tujukan buat Fachrudin Ariyanto yang berasal dari Klaten.

-
Baliho untuk Fachrudin Aryanto (Eko Primaryanto/IDZ Creators)

Baliho ukuran 2 x 4 meter tersebut dipasang di 5 lokasi strategis di Klaten. Terutama di area Kecamatan Ceper dan Pedan, dimana kedua tempat tersebut adalah tempat tinggal Fachrudin. Di sana pula, Fachrudin belajar sepak bola.

-
Baliho terpasang di lima titik di Klaten (Eko Primaryanto/IDZ Creators)

Haryanto sangat mengapresisasi semangat dan prestasi Fachrudin selama ini. Dengan baliho tersebut Haryanto berharap masyarakat bisa tahu tentang Fachrudin, dan ikut mendoakan Indonesia menyabet piala AFF tahun ini.

-
Haryanto Kembar janjikan bonus untuk Fachrudin (Eko Primaryanto/IDZ Creators)

Selain itu Haryanto juga berharap agar anak-anak Klaten bisa termotivasi dengan prestasi Fachrudin di Timnas Indonesia.

Haryanto juga berjanji kalau nanti Timnas juara dan Fachrudin pulang ke Klaten, maka ia akan mengarak Fachrudin keliling Kabupaten Klaten, sekaligus memberinya bonus khusus.

Karena menurutnya, sejak Fachrudin membela Timnas, bek andalan Shin Tae-yong tersebut belum pernah mendapat perhatian atau apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Klaten.

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X