Stevan Gerrard: Aston Villa Bukan Batu Loncatan untuk Jadi Pelatih Liverpool

- Jumat, 19 November 2021 | 10:35 WIB
Stevan Gerrard, pelatih baru Aston Villa (REUTERS/Ritzau Scanpix)
Stevan Gerrard, pelatih baru Aston Villa (REUTERS/Ritzau Scanpix)

Steven Gerrard menegaskan jika dirinya tidak menggunakan pekerjaan baru melatih Aston Villa, sebagai batu loncatan untuk menjadi manajer Liverpool.

Legenda The Reds itu mengambil alih kursi kepelatihan di Villa Park minggu lalu, menandatangani kontrak hingga 2025 setelah mengakhiri tugasnya sebagai pelatih Glasgow Rangers.

Gerrard telah membimbing Gers meraih gelar Liga Utama Skotlandia pertama mereka dalam 10 tahun pada musim lalu.

Kini, pria 41 tahun itu menggantikan Dean Smith mengasuh Villa, yang menelan kekalahan di 5 pertandingan terakhir mereka.

Gerrard pun siap berkomitmen untuk pekerjaan barunya itu demi kebangkitan klub.

"Saya akan memberikan pekerjaan ini semua yang dibutuhkan untuk sukses. Saya akan berkomitmen 100 persen dan begitu juga staf saya," kata Gerrard pada konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Villa, Kamis (18/11/2021).

Baca Juga: Antonio Rudiger Kurang Puas dengan Tawaran Gaji dari Chelsea

“(Ini) sangat tidak adil, dan Anda tidak akan pernah mendengar saya mengatakan itu adalah batu loncatan. Bagi saya, saya benar-benar merasa terhormat dan bangga berada di posisi ini," katanya menambahkan.

Selain itu, Gerrard juga berbicara mengenai pelatih mantan klubnya Liverpool, Jurgen Klopp. Dia mengaku akan turut senang jika Klopp menangani The Reds selamanya.

“Tidak ada yang salah dalam sepak bola dengan memiliki impian dan aspirasi, tetapi Liverpool memiliki pelatih kelas dunia (dalam diri Jurgen Klopp) yang membuat mereka sangat senang. Jika dia menandatangani kontrak seumur hidup sekarang, maka saya akan sangat senang untuk mereka dan dia," kata mantan pemain internasional Inggris itu.

Gerrard memenangkan 125 dari 193 pertandingannya bersama Rangers dengan tingkat kemenangan 64,8 persen, di mana rekor kemenangan terpanjangnya adalah 9 pertandingan beruntun yang berakhir pada November 2020.

Pertandingan pertamanya di Villa adalah saat menjamu Brighton and Hove Albion, Sabtu (20/11/2021). Mereka akan menghadapi Liverpool pada 11 Desember mendatang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

Performa Bapuk MU Bikin Casemiro Susah Tidur

Selasa, 9 April 2024 | 14:45 WIB
X