Hasil Lengkap 32 Besar Liga Europa: Arsenal dan Ajax Tersingkir!

- Jumat, 28 Februari 2020 | 10:43 WIB
Arsenal tersingkir setelah kalah dari Olympiakos pada babak 32 besar Liga Europa, Jumat (28/2/2020) dini hari WIB. (REUTERS/David Klein)
Arsenal tersingkir setelah kalah dari Olympiakos pada babak 32 besar Liga Europa, Jumat (28/2/2020) dini hari WIB. (REUTERS/David Klein)

Hasil leg kedua 32 besar Liga Europa, Jumat (28/2/2020) dini hari WIB, menciptakan sejumlah kejutan. Beberapa tim besar harus angkat koper.

Salah satunya adalah jagoan Inggris, Arsenal. Klub berjuluk The Gunners itu menyerah 1-2 dari Olympiakos di Stadion Emirates. 

Dengan hasil itu, klub asal London tersebut kalah produktifitas gol tandang dengan agregat 2-2. Pada leg pertama yang berlangsung di kandang Olympiakos, Arsenal hanya menang 1-0.

"Ini sangat menyakitkan. Kami punya banyak tujuan dalam kompetisi ini," ujar manajer Arsenal, Mikel Arteta, seperti dikutip Indozone dari situs resmi UEFA.

Finalis Liga Champions musim lalu, Ajax Amsterdam, juga masuk dalam daftar raksasa yang terdepak dari Liga Europa. Klub asal Belanda itu harus mengakui keunggulan Getafe dengan agregat 3-2 setelah hanya menang 2-1 di leg kedua.

Raksasa Skotlandia, Glasgow Celtics, juga turut tersingkir. Mereka kalah 2-4 secara agregat dari FC Copenhagen.  Sementara, tiga klub papan atas Portugal juga menelan pil pahit Sporting Lisbon, Porto dan Benfica harus mengakui keunggulan lawan mereka.

Hasil Lengkap 32 Besar Liga Europa

Berikut ini adalah hasil lengkap leg kedua 32 besar Liga Europa, Jumat (28/2/2020) dini hari WIB:

  • Espanyol 3-2 Wolvehampton (Wolverhampton menang dengan agregat 6-3)
  • Malmo 0-3 Wolfsburg (Wolsfburg menang dengan agregat 5-1)
  • Gent 1-1 Roma (Roma menang dengan agregat 2-1)
  • Porto 1-3 Bayer Leverkusen (Bayer Leverkusen menang dengan agregat 5-2)
  • Basel 1-0 APOEL (Basel menang dengan agregat 4-0)
  • LASK 2-0 AZ Alkmaar (LASK menang dengan agregat 3-1)
  • Istanbul Basaksehir 4-1 Sporting CP (Istanbul menang dengan agregat 5-4)
  • Inter Milan 2-1 Ludogorets (Inter Milan dengan menang agregat 4-1)
  • Benfica 3-3 Shakhtar Donetsk (Shahkhtar dengan menang agregat 5-4)
  • Ajax 2-1 Getafe (Getafe menang dengan agregat 3-2)
-
Ajax Amsterdam tersingkir di babak 32 besar Liga Europa. (REUTERS/Eva Plevier)
  • Celtic 1-3 FC Copenhagen (FC Copenhagen menang dengan agregat 4-2)
  • Sevilla 0-0 CFR Cluj (Sevilla menang berkat agresivitas gol tandang dengan agregat 1-1)
  • Arsenal 1-2 Olympiakos (Olympiakos menang berkat agresivitas gol tandang dengan agregat 2-2)
  • Manchester United 5-0 Club Brugge (MU menang dengan agregat 6-1)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Lionel Messi Beri Kode Kapan akan Pensiun

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:05 WIB

Bayar Uang Jaminan, Dani Alves Bebas dari Penjara

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:43 WIB
X