Najwa Shihab Sibuk Cari Menkes Terawan, Sejumlah Publik Figur Ikut Bereaksi

- Selasa, 29 September 2020 | 15:53 WIB
Kiri: Najwa Shihab. (YouTube/Najwa Shihab). Kanan: Menteri Kesehatan Terawan. (ANTARA/Puspa Perwitasari)
Kiri: Najwa Shihab. (YouTube/Najwa Shihab). Kanan: Menteri Kesehatan Terawan. (ANTARA/Puspa Perwitasari)

Najwa Shihab mendadak jadi perbincangan, usai mengunggah video sedang mencari Menkes Terawan yang tak diketahui keberadaannya.

Nana begitu sapaan akrab Najwa Shihab, dalam sebuah acara mengatakan bahwa ia sudah mengundang Menkes Terawan berulang kali. Namun, tak juga ada balasan dan keterangan dari undangan tersebut.

Tak kunjung mendapatkan kabar soal Menkes Terawan, Nana membuat monolog dengan kursi kosong berwarna hitam di sebuah studio televisi. Ia seolah-olah tengah mewawancarai Menkes Terawan terkait perkembangan Covid-19 di Tanah Air.

-
Komentar sejumlah publik figur terkait Menkes Terawan. (Instagram/@najwashihab)

"Mengapa menghilang pak? Anda minim sekali muncul di depan publik memberi penjelasan selama pandemi. Rasanya menteri kesehatan yang paling low profile di seluruh dunia selama wabah ini hanya menteri kesehatan Indonesia. Apakah kehadiran menteri kesehatan di muka publik Anda rasa tidak terlalu penting?," kata Najwa Shihab bertanya kepada kursi kosong di depannya.

Rupanya, aksi Nana yang berbicara dengan kursi kosong sebagai ganti Menkes Terawan ini, mendapatkan respon dari sejumlah publik figur.

Sejumlah publik figur ikut bereaksi dan memuji aksi Nana, yang berani membuat "perbincangan" dengan kursi kosong pengganti Menkes Terawan.

Penyanyi Kunto Aji, memuji aksi Nana yang mencari Menkes Terawan. Sutradara Indonesia, Angga Dwimas Sasongko berterima kasih kepada Nana, yang berani menyuarakan suara publik.

-
Komentar sejumlah publik figur terkait Menkes Terawan. (Instagram/@najwashihab)

Komika sekaligus penulis Ernest Prakasa, meninggalkan komentar bergambar api yang sedang membara sebanyak sembilan kali.

"Bestttt Mba Nanaaa," tulis Kunto Aji.

"Getir tapi juga powerful. Terima kasih Kak Nana yang selalu mewakili suara publik dengan segala resikonya," kata Angga Dwimas Sasongko.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X