H. Faisal Pilu Ingat Kecelakaan di Tol Jatim: Andai Bibi Bangun, Tak akan Terjadi Itu

- Sabtu, 29 Januari 2022 | 20:13 WIB
Kenangan H Faisal, Vanessa Angel, Bibi dan adik-adiknya (Instagram/@dewizuhriati)
Kenangan H Faisal, Vanessa Angel, Bibi dan adik-adiknya (Instagram/@dewizuhriati)

H. Faisal masih merasa pilu dengan kepergian putra sulungnya, Febri Andriansyah atau yang lebih dikenal dengan Bibi Ardiansyah.

Blak-blakan Faisal mengungkap kesedihannya, andai saja waktu itu Bibi sadar dan tak ketiduran saat mobil yang dibawa Tubagus Joddy melintas di Tol Jatim, mungkin tidak akan terjadi kecelakaan yang turut merenggut nyawa menantunya, Vanessa Angel.

"Maka kesedihan ini sangat terbawa arus kami dalam kesedihan, karena saya tau bahwa kejadian ini andai kata anak saya (Bibi) bangun, tidak akan terjadi seperti itu," kata H Faisal kepada awak media, Sabtu (29/1/2022).

H Faisal rupanya sudah menduga sejumlah hal yang terjadi dari kecelakaan yang menewaskan Bibi dan Vanessa tersebut. Pertama katanya, Joddy akan membawa mobil itu dengan kecepatan tinggi saat Bibi terlelap.

Baca juga: Jalani Sidang Perdana, Sopir Vanessa Angel Tak Punya Saksi Meringankan

"Saya sudah menduga. Sebenarnya saya sudah menduga dari awal. Begitu kejadian itu saya sudah menduga, karena anak saya tidur," katanya melanjutkan.

"Jadi kalau anak saya tidur dengan supirnya yang masih muda, saya yakin dia akan mencoba lari sekencangnya, itu sudah dugaan saya," tambahnya.

Dia yakin, kalau saja waktu itu Bibi tidak ketiduran, Bibi tak akan mungkin membiarkan Joddy mengendarai mobil itu kencang-kencang hingga terjadilah insiden kecelakaan.

Begitu juga dengan pengakuan Doddy, yang mengaku bermain HP saat mengendarai mobil. Sebagai seorang ayah, H Faisal yakin Bibi adalah anak yang sangat berhati-hati dalam berbagai hal.

"Iya, semua sudah dalam kepala saya semua (Joddy main HP). Anak saya ini sangat hati-hati dengan sesuatu yang akan menimpa dia," terangnya.

Kendati begitu, H Faisal kini tak bisa berbuat apa-apa lagi. Kelalaian Joddy saat mengendarai mobil telah merenggut nyawa anak dan menantunya.

"Memang saya kerugian besar atas kelalaian dia, ketidakperhitungan dia bawa mobil, tapi apa boleh buat," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X