Hotman Paris Nyesal Doyan Belanja Sepatu saat Pandemi: Mending Beli Vitamin dan Masker

- Rabu, 28 Oktober 2020 | 16:27 WIB
Hotman Paris. (Instagram/@hotmanparisofficial)
Hotman Paris. (Instagram/@hotmanparisofficial)

Tak hanya Nia Ramadhani, pengacara kondang Hotman Paris juga jadi keranjingan belanja online di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

Hotman dalam akun Instagram-nya, mengungkapkan bahwa ia baru menyadari barang belanjaan onlinenya di masa pandemi Covid-19, sudah berserak di mana-mana.

"Selama musim pandemi ini, Hotman jadi doyan belanja online. Tanpa disadari, barang-barang belanjaan online Hotman sudah menumpuk di mana-mana," ujar Hotman dalam video yang diunggahnya di Instagram seperti yang dilihat INDOZONE.

Dalam video itu, Hotman menunjukkan koleksi sepatu bagus dan bermerek miliknya. Dia menuturkan, selama musim pandemi Covid-19, Hotman telah membeli 2- jenis sepatu.

Saking banyaknya sepatu yang menumpuk di rumahnya, Hotman pun berniat untuk menjual sepatu bagus itu.

"Daripada ini menuh-menuhin rumah, akan disortir untuk nantinya dijual kepada orang-orang yang membutuhkannya," sambungnya.

Hotman dalam keterangan videonya mengatakan bahwa dia menyadari belanja online, dalam bentuk sepatu membuatnya jadi boros, padahal itu nggak terlalu penting untuknya.

"Efek ketagihan belanja online selama pandemi ternyata bisa menyerang siapa aja termasuk Hotman. Jadi boros beli barang-barang yang sebenernya gak penting," tulis Hotman dalam keterangannya.

Di unggahan itu, Hotman pun menyadari jika lebih baik membeli vitamin dan makser, ketimbang mengoleksi sepatu banyak-banyak.

"Liat nih sepatu blink-blink Hotman makin banyak aja jadinya. Dari pada beli sepatu begini, mending buat vitamin dan masker untuk menghadapi pandemi," ungkapnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X