Pengaspalan Sirkuit Formula E Rampung Sepekan Lagi, Prosesnya Diklaim Tercepat di Dunia

- Jumat, 8 April 2022 | 09:13 WIB
Pembangunan Sirkuit Formula E Jakarta. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Pembangunan Sirkuit Formula E Jakarta. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyebutkan bahwa proses pembangunan lintasan sirkuit Formula E akan segera rampung. Ia mengatakan, dalam waktu sepekan lagi pengaspalan akan diselesaikan. 

Hal tersebut diungkapkan Riza Patria ketika mengunjungi langsung ke lokasi Formula E, yakni di kawasan Ancol, Jakarta Utara. Kegiatannya itu pun diunggah pada akun Instagram pribadinya. 

"Saya sedang mengunjungi sirkuit FE yang satu minggu lagi selesai pengaspalan nya," ucap Riza melalui unggahannya yang dikutip Jumat, (8/4/2022). 

Lebih lanjut, politisi Partai Gerindra ini juga mengatakan Jaya Konstruksi akan membangun grand stand untuk penonton mulai 28 April. Kemudian, setelah lebaran akan dikerjakan bagian tribun.

Baca Juga: Ingin Interperlasi Anies Lagi Soal Formula E, Ketua DPRD DKI: Mau Ditanya Aja kok Parno?

"Insyaallah persiapannya sudah sangat baik mari kita dukung dan kita doakan semoga sirkuit ini yang dibuat secara permanen bisa selesai sesuai waktu dan memenuhi standar yang diminta," terangnya. 

Sementara itu, Manajer Operasi Formula E Jakarta, Nuno Fernandez, mengklaim pembuatan trek Formula E yang akan rampun pekan depan ini adalah proses paling cepat di dunia lantaran pengerjaannya hanya memakan waktu 60 hari. 

"Proyek sirkuit ini, sampai saat ini, yang paling tercepat dibangun di dunia dengan trek permanen hanya 60 hari dari awal pembangunan," pungkasnya. 

Sekadar diketahui, lintasan ajang balap mobil listrik ini memiliki total panjang 2,4 kilometer dengan lebar lintasan adalah 16 meter. Trek ini nantinya bakal mempunyai 18 tikungan, dan trek lurus sepanjang 600 meter.  

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X