3 Cara Mengatasi Lampu Motor yang Kusam, Mudah Kok!

- Sabtu, 13 Agustus 2022 | 02:00 WIB
Lampu Motor. (Freepik)
Lampu Motor. (Freepik)

Kendaraan roda dua atau sepeda motor masih menjadi alat transportasi yang paling banyak digunakan masyarakat Indonesia, terutama para pekerja. Pasalnya mengendarai sepeda motor lebih praktis dibandingkan dengan mobil.

Merawat sepeda motor bukan hanya soal mesin, melainkan juga mika pada lamu motor. Hal ini harus sering diperhatikan karena lama-kelamaan jika tidak rutin diperhatikan akan cepat kusam. Berikut tips untuk mengatasi lampu motor yang sudah kusam: 

1. Pakai Pasta Gigi

Sudah banyak yang melakukan hal ini, sebab fungsi dari pasta gigi atau odol yaitu untuk memutihkan dan di dalam odol terdapat zat abrasif.

Baca Juga: Sekarang, Beli Tiket Bus AKAP Bisa di Indomaret dan Alfamaret!

Caranya adalah cuci bersih mika lampu dengan air sampai bersih. Setelah itu tutup sekeliling mika lampu dengan menggunakan selotip. Setelah itu tuang pasta gigi di kain yang bersih, lanjut lagi gosok perlahan pada permukaan mika. Tunggu sampai 15 menit lalu bersihkan kembali dengan air.

2. Dipoles

Mika pada lampu sendiri masih bisa dipoles, selama kondisinya masih utuh dan belum ada tanda seperti gejala keretakan atau sudah pecah.

Proses pemolesan untuk menghilangkan bercak jamur dan kotoran yang mengkusam hingga menguning, dan yang kedua untuk menghilangkan goresan dalam. Terakhir agar mika terasa halus.

3. Tidak Menggunakan Autan

Menggunakan autan ini cukup berbahaya karena cairan dalam autan mengandung zat yang sifatnya panas. Alhasil, mika tentu akan rusak jika menggunakan bahan ini.

Autan hanya digunakan untuk membersihkan permukaan kaca saja, sedangkan bahan lampu motor ialah mika.

Penulis: Bima Febrianto

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X