Mengenal eBussy, Pikap Listrik Terbaru dengan Platform Modular, Dijual Mulai Rp 266 Juta

- Senin, 27 Juli 2020 | 16:37 WIB
Pickup listrik terbaru buatan Electric Bands, eBussy. (Dok. Carscoops)
Pickup listrik terbaru buatan Electric Bands, eBussy. (Dok. Carscoops)

Untuk saat ini, banyak produsen yang sudah beralih memproduksi mobil listrik sebagai salah satu wujud mendukung zaman elektrfikasi. Dalam memperkenalkan mobil listrik, biasanya beberapa pabrikan akan menghadirkan kesan modern maupun retro, mobil konvensional, bahkan gabungan dari sebelumnya. 

Seperti halnya yang dilakukan oleh pabrikan satu ini. Yaps, Electric Bands. Electric Bands merupakan pabrikan asal Jerman yang berencana merilis sebuah mobil listrik mereka ke pasar pada tahun depan. Mobil listrik itu diberikan nama dengan eBussy.

eBussy sendiri dirancang dengan menggunakan platform listrik yang sepenuhnya modular. Dengan kata lain, bagian bodi mobil listrik ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan sehari-hari. Dimana, eBussy dapat digunakan sebagai mobil penumpang hingga komersial pikap. Hal ini dikarenakan eBussy sendiri telah dilengkapi 10 gaya bodi berbeda.

Lalu, letak setir eBussy sendiri dapat disesuaikan dengan mudah. Artinya, setir dari eBussy sendiri dapat diatur di bagian kiri, kanan, hingga tengah yang dapat menjadi roda kemudi. Hal ini dikarenakan eBussy telah mengusung kemampuan teknologi drive-by-wire yang membuat roda kemudi dan pedal gas tak terhubung secara mekanis ke sistem penggerak roda depan.

Untuk jantung pacu, eBussy dilengkapi paket baterai kecail 10 kWh yang cukup untuk melaju hingga 200 km. Selain itu, eBussy juga dilengkapi opsi baterai 30 kWh yang dapat melaju hingga 600 km. Dengan mesin itu, eBussy dilaporkan dapat mengeluarkan tenaga hingga 20 hp dengan torsi mencapai 737 lb-ft atau 1.000 Nm. 

Untuk harga, eBussy akan dijual mulai US$ 18.273 atau Rp 266 juta untuk opsi standar dan US$ 33.309 atau Rp 485 juta untuk opsi Offroad Camper. Berminat untuk membelinya guys? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X