Mobil Listrik Mercedes Benz EQC 400 Resmi Mengaspal di Korea Selatan

- Senin, 21 Oktober 2019 | 18:27 WIB
Mercedes Benz EQC 400 4MATIC (Mercedes Benz Korea Selatan)
Mercedes Benz EQC 400 4MATIC (Mercedes Benz Korea Selatan)

Mercedes Benz akhirnya secara resmi membawa mobil listrik andalannya, EQC 400 4MATIC di Korea Selatan. Dilansir KoreaTimes, Senin (21/10), kehadiran EQC 400 meramaikan pasar mobil listrik Negeri Ginseng, bersaing dengan Jaguar I-Pace dan Tesla Model 3.

EQC merupakan seri pertama dari keluarga Mercedes Benz yang didesain sebagai kendaraan listrik, bukan sekadar hybrid, sebagai alat transportasi moderen di masa depan yang ramah lingkungan dan hemat energi. 

"EQC mewujudkan masa depan mobilitas, menjadi mobil generasi berikutnya. Desainnya kontemporer moderen, dipuji sebagai salah satu teknologi inovatif, serba digital, memiliki beragam konektivitas dan tenaga yang murni listrik," jelas Wakil Presiden Produk dan Pemasaran Mercedes Benz Korea Selatan Mark Raine.

Memiliki desain interior dan eksterior yang moderen dan progresif, EQC menampilkan wajah baru Mercedes Benz yang elegan, kekar namun tetap mewah. Mesin listriknya didukung dengan baterai lithium-ion 80 kilowatt/jam yang dikembangkan oleh anak usaha Daimler Deutsche ACCUMOTIVE.

-
(Mercedes Benz)

 

Ini memungkinkan EQC dipacu untuk menempuh jarak hingga 309 kilometer dengan sekali pengisian baterai. Untuk mode cepat pengisian 110 kilowatt, mobil ini cukup diisi ulang selama 40 menit untuk mendapatkan daya baterai hingga 80 persen.

Dengan dua motor sebagai sumber tenaga, EQC mampu menghasilkan 408 tenaga kuda dan torsi hingga 78,0 Nm, sehingga bisa dipacu 0-100 kilometer per jam dalam waktu 5,1 detik. EQC juga dilengkapi dengan fitur bantuan mengemudi terkini, termasuk Active Distance Assist DISTRONIC yang mampu menjaga jarak aman berkendara dan kecepatan kendaraan tetap aman.

Di Korea Selatan, Mercedes Benz EQC 400 4MATIC dibanderol US$ 89.430 atau 105 juta won. Gratis instalasi pengisian ulang daya listrik, atau kartu isi ulang daya unlimited yang berlaku selama setahun, untuk pembelian hingga akhir tahun 2019.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X