Volkswagen Telah Suntik Mati Varian Mobil Volkswagen Beetle

- Sabtu, 4 Januari 2020 | 16:00 WIB
(photo/SS/Youtube/Volkswagen USA)
(photo/SS/Youtube/Volkswagen USA)

Pihak Volkswagen telah memutuskan untuk menyuntik mati varian mobil ikonik andalannya yaitu VW Beetle atau dikenal dengan VW Kodok. Kabarnya, mobil ini sudah tidak diproduksi lagi sejak bulan Juli 2019 silam. 

Bahkan, pihak dari Volkswagen sendiri telah menggungah video berjudul The Last Mile di Channel Youtube Volkswagen USA. Video tersebut merupakan video perpisahan yang sangat menyentuh para konsumen bahkan pecinta mobil ikonik tersebut. 

Video tersebut menunjukkan mobil Beetle yang temani hari-hari pemiliknya dari lintas generasi. Video tersebut menggunakan backsound lagu Let It Be yang dinyanyikan oleh Pro Musica Youth Chorus. Video animasi besutan Johannes Leonardo menceritakan ikatan Beetle dengan pemiliknya. 

Beetle tersebut menemani pemiliknya dari mudha hingga menua. Mulai si pemilik belajar mengemudi,pacaran, menjadi orang tua, hingga berpisah dengan Beetle. Dimana, cerita dalam video tersebut telah merangkum dari ribuan atau bahkan jutaan hubungan yang dimiliki oleh Beetle dengan pemiliknya. 

Bahkan , video tersebut juga diputar saat seremonial penghentian Beetle di daerah PUbela, Meksiko pada bulan Juli 2019 silam. 

Melansir dari The Drive, seremonial itu terasa layaknya sebuah film. Perayaan tersebut menandakan pandangan optimis dari masa depan Volkswagen. Akan tetapi, secara bersamaan juga menandakan sesuatu barang ikonik yang telah bearkhir. 

Untuk lebih jelasnya, simaklah video berikut: 

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X