Daniel Ricciardo : Balapan Pertama F1 2020 Bakal Kacau

- Senin, 11 Mei 2020 | 12:31 WIB
Ajang balapan Formula 1. (REUTERS/John Sibley)
Ajang balapan Formula 1. (REUTERS/John Sibley)

Pembalap di tim Renault, Daniel Ricciardo memprediksi balapan pertama F1 2020 akan digelar dengan kekacauan. Hal ini dikarenakan balapan ditunda begitu lama akibat wabah COVID-19, dan juga kompetisi akan lebih pendek dibanding sebelumnya. 

Faktor tersebut bakal membuat pembalap tidak akan tampil impresif seperti biasanya akibat masalah psikis maupun teknis. Dari segi psikis, pembalap diklaim tidak mempunyai rasa sabar, ambisi, semangat, dan sikap lain karena tidak melakukan balapan dalam waktu yang cukup lama. 

Begitu juga dengan segi teknisi yang cukup menurun dikarenakan tidak adanya balapan yang digelar selama pandemi COVID-19. 

"Aku tak membandingkannya dengan balapan mobil lain. Tapi akan banyak kekacauan, kombinasi emosi, tak sabaran, dan semangat yang membara," ujar Daniel Ricciardo mengutip Planet F1. 

"Semua orang akan siap balapan. Kau akan melihat beberapa pembalap melaju dengan adrenalin tinggi, sebagian lainnya tidak. Jadi akan ada overtaking yang kasar, beberapa salah perhitungan," lanjutnya. 

Musim yang pendek diklaim membuat pembalap dan tim akan memilih strategi yang lebih berani dalam memperebutkan poin. Di sisi lain, Ricciardo juga tidak yakin dapat langsung 'menyetel' begitu naik mobil jika balapan dimulai. 

"Jika ini tahun pertamaku, wajar aku belum bisa beradaptasi. Jadi jawabanku iya (akupun akan beradaptasi lagi)," tegas Daniel Ricciardo. 

Akan tetapi, Ricciardo mengatakan pembalap yang akan menerima dampak lebih besar adalah pembalap baru. Daniel Ricciardo yang memiliki pengalaman banyak pun seharusnya memiliki feeling lebih meski balapan ditunda dalam waktu yang cukup lama.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X