Abyan Aqila Kurniawan Pembalap Cilik Pendulang Trofi, Ternyata Baru Setahun Geluti Gokart

- Selasa, 18 Oktober 2022 | 13:42 WIB
Abyan Aqila Kurniawan, pembalap gokart cilik (Dok. Pribadi)
Abyan Aqila Kurniawan, pembalap gokart cilik (Dok. Pribadi)

Kecil-kecil cabe rawit, itulah sosok Abyan Aqila Kurniawan pebalap cilik yang September lalu meraih Juara Nasional Gokart Eshark Rok Cup 2022 di Sirkuit Sentul, Jawa Barat. Abyan menang dalam 6 series kejuaraan gokart di kelas Entry Level.

Abyan yang masih berusia 8 tahun ini belum lama mengenal gokart. Ia baru menekuni olahraga ini Maret tahun lalu namun prestasinya cepat melesat.

Disela-sela kesibukannya bersekolah, siswa kelas 3 SD ini rutin latihan di Sirkuit Sentul setiap Kamis dan Sabtu.

-
Abyan pebalap cilik dengan segudang prestasi (Dok. Pribadi)

Setiap latihan ia melakukan 5 sesi dengan 15 lap setiap sesinya. 

Untuk kekuatan fisik, Abyan memperkuat dengan latihan boxing dan jetski.

Buah jatuh tak jauh dari pohonnya.

Rupanya ketertarikan Abyan pada dunia otomotif karena sering melihat ayahnya berlatih balap mobil. Putra pembalap dan pengusaha Candra Kurniawan ini akhirnya ikut terjun dalam arena balap.

-
Bakat otomotif menurun dari sang ayah (Dok. Pribadi)

Abyan mengatakan memang suka olahraga sejak kecil.

"Sebelum kenal gokart, aku main futsal dan jetski," ucapnya melalui pesan WhatsApp.

Setahun lebih menekuni balap gokart, Abyan telah 8 kali mengikuti kejuaraan gokart tingkat nasional serta berhasil membawanya juara dan naik ke podium.

Siap harumkan Indonesia di Malaysia dan Italia

-
Abyan di podium (Dok. Pribadi)

Dari segudang prestasinya itu Abyan akan mewakili Indonesia di kejuaraan gokart Asia tahun 2023 di Malaysia dan 2024 di Italia.

Penggemar balap F1 kelahiran 11 November 2013 ini mengatakan enggak banyak mengalami kendala berarti selama mengikuti kejuaraan.

"Karena kalau di sini aku sudah hafal tracknya. Yang susah di luar negeri, aku belum hafal tracknya," ujarnya menjelaskan kalau di Indonesia gokart salah satu olahraga yang cukup diminati anak-anak.

-
Abyan siap harumkan Indonesia di kancah internasional (Dok, Pribadi)

Meski mengaku enggak familiar dengan track di mancanegara, tetapi Abyan sudah mempersiapkan diri menuju arena balap internasional. Ia sudah testing sirkuit di Sepang, Malaysia dan Lonato, Italia.

"Semoga aku bisa menang tingkat Asia dan di Italia serta bisa mengharumkan nama Indonesia," harapnya sambil menutup percakapan.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X