Pihak IAMI : Kami akan Fokus pada Kendaraan Niaga

- Senin, 29 Juni 2020 | 16:19 WIB
Kendaraan niaga buatan Isuzu. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
Kendaraan niaga buatan Isuzu. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengaku pihaknya akan fokus dalam pasar kendaraan niaga atau komersial. Untuk itu, mereka pun memberikan varian unit yang lebih banyak pada model CV ketimbang model penumpang dengan merek Isuzu. 

Pernyataan ini dinyatakan oleh General Manager Marketing PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Attias Asril.

"Sejak 2008 fokus IAMI ke arah komersial. Memang sudah sangat clear kami akan memperbesar kendaraan CV," ujar Attias Asril. 

"Kita terus berkomunikasi dengan prinsipal untuk menyiapkan yang sesuai dengan pasar (kendaraan penumpang) kita. Tetapi clear Isuzu di Indonesia fokusnya adalah di komersial," katanya. 

Untuk menyediakan kebutuhan komersial, PT AMI punya berbagai cara dan strategi guna mempermudah konsumen untuk mendapatkan kendaraan niaga tersebut, salah satunya adalah dengan tetap berkomunikasi dengan para konsumen untuk memberikan program perawatan setelah konsumen membeli mobil Isuzu.

Sekadar informasi, Isuzu sendiri memiliki kendaraan komersial seperti Isuzu Giga, Traga, Elf, C-Series, dan Pickup.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X