Ini Dia Sosok Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Janpiter Dicopot Buntut Pedagang Dihajar Preman

- Kamis, 14 Oktober 2021 | 11:01 WIB
Eks Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Jan Piter Napitupulu. (ist)
Eks Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Jan Piter Napitupulu. (ist)

Kapolsek Percut Sei Tuan, AKP Jan Piter Napitupulu dicopot dari jabatannya per hari Rabu, 13 Oktober 2021.

Pencopotan Jan Piter tertuang dalam Surat Telegram dari Kapolda Sumatera Utara bernomor ST/705/X/KEP/2021. 

Dalam surat telegram tersebut, dijelaskan bahwa Jan Piter dimutasikan menjadi Pama Yanma Polda Sumut dalam rangka pemeriksaan.

Posisi Jan Piter sebagai Kapolsek Percut Sei Tuan digantikan oleh Kompol Muhammad Agustiawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 3 Subdit 4 di Ditreskrimum Polda Sumut.

Selain Jan Piter, Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan AKP Membela Karo-karo sebelumnya juga dicopot. 

Pencopotan Jan Piter dan Membela Karo-karo ini diduga kuat berkaitan dengan kasus penetepan tersangka terhadap pedagang sayur di Pasar Gambir, Tembung, Kabupaten Deliserdang bernama Liti Wari Iman Gea (37 tahun) yang dianiaya oleh preman pasar berinisial BS alias Beni.

-
Liti Gea (kiri) saat dipukuli oleh preman di Pasar Gambir, Tembung. (ist)

Jan Piter sendiri sudah kerap disorot sebelum akhirnya dicopot.

Belum lama ini, Jan Piter dilaporkan oleh RJA, istri salah seorang anggotanya yang berinisial Brigadir Fs, atas dugaan penganiayaan, ke Propam dan Ditreskrimum Polda Sumatera Utara.

RJA bilang, dugaan penganiayaan itu bermula dari persoalan lahan milik seseorang bernama Dani, yang berada di wilayah Percut Sei Tuan, Deliserdang. Oleh Dani, kata RJA, suaminya diminta untuk menjaga lahan tersebut.

-
Istri Brigadir FS saat membuat laporan, didampingi penasihat hukumnya. (ist)

Namun, entah bagaimana, lahan tersebut tiba-tiba dijual oleh oknum kepala desa setempat kepada seseorang yang disebut bernama Pak Haji. Lalu, oleh Pak Haji, lahan tersebut dibangun sebuah bangunan.

Tak terima, Dani lantas menyuruh Brigadir FS untuk merobohkan bangunan tersebut.

"Ke sanalah suami saya robohkan bangunan itu," ujar RJA.

Setelah itu, Brigadir Fs lantas pulang. Tiba di rumah, ia ditelepon oleh Pak Haji dan diajak bertemu di dekat SPBU H Anif. 

"Suami saya diajak bertemu sambil makan durian," kata RJA.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X