Anies Baswedan Tunjuk Isnawa Adji Jadi Plt Walikota Jakarta Selatan

- Sabtu, 6 Februari 2021 | 16:04 WIB
Anies Baswedan. (Dok. Pemprov DKI Jakarta)
Anies Baswedan. (Dok. Pemprov DKI Jakarta)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menunjuk Isnawa Adji sebagai Pelaksana tugas (Plt) Walikota Jakarta Selatan. Sebelumnya, ia merupakan Wakil Walikota Jakarta Selatan.

Penetapan tersebut dituangkan dalam Surat Perintah Tugas nomor 51/-082.74 yang diteken Anies Baswedan pada 5 Februari 2021.

"Melaksanakan tugas sebagai Walikota Jakarta Selatan disamping jabatannya sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Selatan terhitung sejak dikeluarkannya surat perintah tugas ini sampai dengan pejabat definitif ditetapkan dan/atau paling lama tiga bulan sejak dikeluarkannya Surat Perintah Tugas ini," tulis Anies dalam surat itu yang dikutip Indozone, Sabtu (6/2/2021).

Dengan ditetapkannya surat perintah tugas tersebut, maka surat penunjukan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Marullah Matali sebagai Plt Walikota Jakarta Selatan yang sebelumnya dikeluarkan dicabut.

"Pada saat Surat Perintah Tugas ini berlaku, maka Surat Perintah Tugas Gubernur DKI Jakarta nomor 20/-082.74 tanggal 19 Januari 2021 dicabut dan dinyatakan tidak berlaku," tambahnya.

Seperti diketahui sebelumnya, jabatan Walikota Jakarta Selatan sempat kosong setelah Marullah Matali dipilih Presiden Joko Widodo, dan dilantik oleh Anies Baswedan sebagai Sekda DKI.

Namun, setelah dilantik, Marullah masih ditugaskan oleh Anies untuk menduduki kursi Plt Walikota Jakarta Selatan. Maka saat itu, ia rangkap jabatan sebelum Isnawa Adji dipilih sebagai Plt Walikota Jakarta Selatan.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X