Soroti Kemacetan di Masa PPKM Darurat, Menkes: Masyarakat Sulit Diminta Displin!

- Senin, 5 Juli 2021 | 12:57 WIB
Kepadatan kendaraan yang terjadi di jalur alternatif perbatasan Depok dan Jakarta di Jalan Setu Pedongkelan, Depok, Jawa Barat, Senin (5/7/2021). (ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha)
Kepadatan kendaraan yang terjadi di jalur alternatif perbatasan Depok dan Jakarta di Jalan Setu Pedongkelan, Depok, Jawa Barat, Senin (5/7/2021). (ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha)

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menjelaskan alasan mengapa angka Covid-19 di Indonesia terus mengalami kenaikan. Salah satunya disebabkan karena mobilitas yang tidak terkontrol dan tidak bisa melakukan displin.

"Semua ini terjadi karena mobilitas tidak terkontrol. Jadi kenaikkan ini terjadi karena pergerakan masyarakat sulit diminta agar disiplin," tutur Budi dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR, Senin (5/7/2021).

Tidak sampai di situ, dia juga menyoroti masih macetnya jalanan di Jakarta saat pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat yang dimulai pada tanggal 3-20 Juli.

"Saya masih melihat di jalan-jalan di Jakarta sudah diimplementasi PPKM Darurat masih juga macet. Sampai beberapa teman-teman kita terlambat untuk hadir," kata Budi.

Budi menekankan sejatinya kunci penanganan pandemi Covid-19 adalah melalui tindakan displin masyarakat. Sebab, papar dia, tanpa adanya kesadaran kedisiplinan pandemi ini tidak dapat dikontrol dengan baik.

"Saya rasa memang ini yang sangat penting, tidak mungkin kita bisa mengontrol pandemi ini kalau kita tidak disiplin," tutur Budi.

"Dengan adanya PPKM darurat 3-20 Juli tujuan kita memang menghambat mobilitas. Mempersulit mobilitas agar kita bisa mengurangi laju pandemi ini," imbuhnya.

Diketahui sebelumnya, sejumlah ruas jalan di Jakarta mengalami kemacetan yang cukup parah pada pagi ini di tengah penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat.

Hal tersebut diketahui dari beberapa foto yang diunggah oleh akun Jakarta Info (@jktinfo).

Dalam unggahan itu, terlihat kemacetan di sejumlah ruas jalan yang berbatasan dengan daerah penyangga Jakarta, yakni Kalimalang, Lenteng Agung, dan Daan Mogot.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X