Polri Amankan 200 Kg Sabu Dibungkus Karung di Kalimantan Selatan

- Kamis, 6 Agustus 2020 | 15:19 WIB
Polri amankan 200 kg sabu dibungkus karung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (Divisi Humas Polri)
Polri amankan 200 kg sabu dibungkus karung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (Divisi Humas Polri)

Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama Satgassus Merah Putih berhasil mengamankan ratusan kilogram sabu-sabu jaringan internasional. Narkotika itu masuk ke Kalsel sebelum akan diedarkan ke berbagai daerah di Indonesia.

Kapolda Kalsel, Irjen Pol Nico Afinta mengatakan pengungkapan itu sendiri berawal dari pengembangan kasus narkotika dengan berat 208 kg sabu yang lebih dulu diungkap. Dalam kasus ini, narkotika yang berhasil diamankan diperkirakan sebanyak 200 kg sabu.

"Tim bekerja dari tanggal 9 Juli 2020 melakukan penyelidikan pengumpulan informasi bekerjasama dan dapatkan informasi masuk barang dari luar negeri melalui Kalimantan kemudian pada tanggal 4 Agustus 2020 tim menangkap dua orang berinisial AY dan S," kata Irjen Nico dalam sebuah video yang diterima Indozone, Kamis (6/8/2020).

-
Polri amankan 200 kg sabu dibungkus karung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (Divisi Humas Polri)

Irjen Nico mengatakan dalam pengungkapan kasus ini, pihaknya bekerjasama dengan Polda Metro Jaya dan Bareskrim Polri. Tim ini pun dibentuk atas arahan langsung dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis dan Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit.

Lokasi diamankannya barang haram itu terletak di parkiran Hotel Sienna Inn, Jalan Sutoyo S Banjarmasin Tengah. Pengamanan barang bukti dan para pelaku berlangsung siang tadi sekitar pukul 10.00 WITA saat kedua pelaku baru saja check out dari hotel.

-
Polri amankan 200 kg sabu dibungkus karung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. (Divisi Humas Polri)

 

Kedua pelaku sempat mencoba melarikan diri, namun polisi berhasil mengamankannya. Para pelaku dipaksa polisi untuk menunjukkan lokasi narkotika yang mereka simpan.

Di sebuah mobil berwarna hitam, pelaku menunjukkan barang bukti narkotika itu. Barang bukti yang diamankan antara lain 10 karung berisi sabu dengan kemasan teh Tiongkok.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X