Jelang Idul Fitri, Diprediksi Asteroid 1997 BQ Akan Melintas Dekat Bumi

- Jumat, 22 Mei 2020 | 00:41 WIB
Ilustrasi asteroid. (photo/Ilustrasi/Pixabay)
Ilustrasi asteroid. (photo/Ilustrasi/Pixabay)

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) mengatakan bahwa asteroid 136795 (1997 BQ) akan melintas dekat Bumi menjelang Idul Fitri 1441 H atau Lebaran 2020.

Hal itu disampaikan peneliti dari Pusat Sains Antariksa Lapan Emanuel Sungging Mumpuni di Jakarta, Kamis (21/5/2020).

"Jarak papasan dekatnnya mencapai 16 kali jarak Bumi-Bulan, jadi masih dapat dikatakan aman, tidak akan berdampak," katanya dilansir dari Antara.

Asteroid itu disebutkan tidak akan berdampak pada Bumi saat melintas. Hal itu karena jarak terdekatnya ke Bumi masih tergolong aman.

Dilaporkan bahwa asteroid itu akan melintas dekat Bumi pada Jumat (22/5/2020) pukul 04.44 WIB pada jarak 6,16 juta kilometer. Asteroid itu berukuran 1,5 kilometer dan dikategorikan sebagai Asteroid Apollo dengan kelas spektral S (siliceous) serta Asteroid Berpotensi Berbahaya.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X