Kabar Baik, 163 Pasien Positif Corona di Jakarta Dinyatakan Sembuh

- Rabu, 15 April 2020 | 10:31 WIB
Warga berjemur di pinggir jalan di kawasan Tanah Abang untuk meningkatakan imunitas di tengah pandemi virus corona. (INDOZONE/Arya Manggala)
Warga berjemur di pinggir jalan di kawasan Tanah Abang untuk meningkatakan imunitas di tengah pandemi virus corona. (INDOZONE/Arya Manggala)

Jumlah warga DKI Jakarta yang terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) terus bertambah dan hingga Rabu (15/4/2020) ini terdapat sebanyak 2.349 orang.  Kabar baiknya, pasien atau warga DKI Jakarta yang sudah dinyatakan sembuh dari virus corona, terus meningkat dan sudah mencapai 163 orang.

Data terakhir hingga pukul 10.00 WIB dan diperoleh dari laman Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 DKI Jakarta, corona.jakarta.go.id menunjukkan peningkatan jumlah pasien yang sembuh.

"2.349 positif, 163 orang sembuh, dan 243 meninggal," seperti dikutip di situs tersebut.

Dari jumlah 2.349 orang itu, sebanyak 1.385 pasien masih dirawat dan melakukan isolasi mandiri atau self isolation ialah 558 orang.

Kemudian, saat ini di DKI Jakarta terdapat 2.446 orang yang berstatus pasien dalam pemantauan (PDP). Rinciannya, 1.152 orang masih dirawat dan sebanyak 1.294 telah pulang dan sembuh.

Sementara itu jumlah total orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 2.977 orang, masing-masing masih dalam proses pemantauan sebanyak 582 orang atau 20% dan 2.395 orang atau 80% sudah selesai pemantauan.

Sisi lain, jika dilihat dari jumlah kasus dan sebaran Covid-19 secara nasional, maka angkanya juga alami peningkatan dari hari ke hari. 

Sebelumnya, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, terus memperbarui jumlah pasien positif virus corona di Indonesia. Data Selasa (14/4/2020) tercatat jumlah pasien positif menjadi 4.839 orang.

"Ada penambahan kasus baru sebanyak 282, sehingga total 4.839 kasus. Ada kasus sembuh 46 orang. Total yang sembuh sekarang 426 kasus," kata Yuri di Gedung BNPB, Jakarta.

Dia juga menjelaskan, total korban meninggal dunia akibat virus corona di Indonesia menjadi 459 orang. Ada kenaikan 60 orang dari hari sebelumnya.

"Angka kematian bertambah 60 orang hari ini, sehingga totalnya 459," terangnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X