Wanita Ngamuk ke Petugas Bandara karena Diminta Bayar Rp2 Juta, Ini Kata Pihak Kualanamu

- Sabtu, 12 Juni 2021 | 21:12 WIB
Penumpang di Bandara Kualanamu mengamuk. (Photo/Facebook/Channel88 News)
Penumpang di Bandara Kualanamu mengamuk. (Photo/Facebook/Channel88 News)

Belum lama ini beredar video yang memperlihatkan wanita marah-marah ke petugas bandara saat diminta membayar Rp2 juta lantaran dirinya membawa barang yang melebihi kapasitas.

"Saya kalau 2 juta gak bisa bayar, saya beli oleh-oleh masak disuruh bayar 2 juta, kamu meras ya," teriak wanita perekam video ke petugas bandara.

Dalam video tersebut, tampak beberapa petugas berdiri di depan gate masuk ke pesawat, sambil memberikan penjelasan ke penumpang jika barang bawaan mereka melebihi kapasitas. Jika penumpang tetap ingin membawa barangnya harus membayar Rp2 juta atau barang bisa ditinggalkan di bandara lalu minta keluarga mengambilnya.

"Barangnya ditinggal di bandara, nanti ada keluarga yang ambil baru dibawa pulang, sekarang pilih mana," kata salah satu petugas.

Baca juga: Penumpang Ngamuk ke Petugas Bandara Diminta Bayar Rp2 Juta Bawa Kotak Kue: Kamu Meras Ya

Insiden tersebut diketahui terjadi di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara. Menanggapi hal tersebut, Branch Communication and Legal Manager Kualanamu Internasional Airport, Chandra Gumilar menjelaskan hal yang terjadi.

"Sesuai ketentuan barang bawaan untuk bagasi kabin bahwa setiap penumpang maskapai penerbangan hanya diperbolehkan membawa 1 bagasi kabin dengan maksimal berat 7kg. Namun 3 pax penumpang tersebut membawa bagasi kabin melebihi batas ketentuan tsb, yaitu 15kg dengan rincian biaya per 1kg Rp162.800," kata Chandra, saat dihubungi Indozone, Sabtu (12/6/2021).

"Sehingga jumlah yang harus dibayarkan sebesar Rp2.442.000 atas kelebihan bagasi tersebut. Penumpang menolak untuk melakukan pembayaran dan penumpang bersikeras untuk tetap membawa barang-barang tersebut serta merekam kejadian dimaksud. Petugas maskapai memberikan penjelasan bahwa barang-barang itu dapat dititipkan di layanan lost and found yang nantinya dapat diambil oleh keluarga penumpang yang bersangkutan," terangnya.

Ia juga mengatakan bahwa pihak maskapai telah memberikan penjelaskan kepada yang bersangkutan dan permohonan maaf sudah disampaikan oleh pihak maskapai kepada ketiga penumpang tersebut. - Berikut videonya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X