Satu Keluarga Tewas Tersengat Listrik Tiang JPU di Kediri, Diduga Kabel Listrik Mengelupas

- Selasa, 23 Maret 2021 | 19:53 WIB
Tiga orang tewas tersengat listrik di Kediri (Instagram/medsoskediri)
Tiga orang tewas tersengat listrik di Kediri (Instagram/medsoskediri)

Satu keluarga tewas usai tersengat listrik penerangan jalan umum yang ada di Kediri, Jawa Timur, Selasa (23/3/2021).

Ketiga korban itu bernama Juwito (55) warga Dusun Ngatup RT 01 RW 02, Desa Kambingan, Kecamatan Pagu, Kabupaten Kediri, dan dua keponakannya, yakni Priagung Pandu Atmaja (33) dan Granadi Purna Irawan (36) yang meninggal dunia sekitar pukul 05.30 WIB. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Juwito yang memiliki gangguan jiwa memang dikenal kerap menggoyang-goyangkan tiang JPU yang di atasnya terdapat kabel aliran listrik.

Diduga pada saat itu, kabel listrik yang ada di atas tiang JPU mengelupas sehingga listrik mengalir ke tiang.

Juwito yang ketika itu sedang menggoyang-goyangkan tiang JPU pun tersengat. 

Dan ketika itu Priagung pun berniat menolong, namun begitu memgang tubuh Juwito ia langsung tersungkur karena sengatan listrik. 

Tak berapa lama, Granadi yang melihat kejadian itu pun berusaha untuk menolong pamannya. Namun nahas, ia juga ikut tersungkur ke sungai kecil di dekat lokasi. 

Mereka bertiga ditemukan tewas bertumpu di area persawahan yang ada di dusun tersebut. 

Petugas Polsek Pagu dan Tim Inafis Polres Kediri ttiba dan langsung mengevakuasi ketiga korban, sekitar pukul 07.00 WIB setelah aliran listrik dimatikan.

Kini ketiga korban itu pun telah dimakamkan pihak keluarga. Sementara Satreskrim Polres Kediri melakukan n identifikasi dan penyelidikan untuk mengetahui pasti penyebab kematian korban.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X