Brutal! KKB Bakar Habis Rumah Warga di Ilaga Papua

- Kamis, 7 April 2022 | 20:06 WIB
KKB bakar rumah warga di Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua. (Dok. Humas Polda Papua)
KKB bakar rumah warga di Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua. (Dok. Humas Polda Papua)

Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) melakukan aksi brutal dengan membakar rumah warga sipil di Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal, menyebut insiden terjadi pada 5 April 2022, sekitar pukul 18.03 WIT yang lalu.

"Mereka sebelumnya melepas letusan (tembakan) di kompleks pasar, diduga berasal dari senjata api laras pendek yang berbunyi sebanyak tiga kali dari arah sekitar gereja Katolik," kata Kamal dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Kamis (7/4/2022).

Tanpa sebab, lanjut Kamal, anggota KKB langsung membakar salah satu rumah warga berinisial YT hingga ludes dan pelaku langsung melarikan diri.

Baca juga: Livy Renata Pamer Kemesraan dengan Jefri Nichol, Belleza Elishama Disorot: Mental Baja

Kombes Pol Ahmad Musthofa menyebut tidak ada korban jiwa atas insiden itu.

"Dalam aksi tersebut tidak terdapat korban jiwa dari masyarakat maupun aparat keamanan," beber Kamal.

-
KKB bakar rumah warga di Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua. (Dok. Humas Polda Papua)

Kamal memastikan pasca insiden tersebut situasi di Ilaga kondusif. Personel baik dari TNI dan Polri sudah bersiaga mengantisipasi aksi teror susulan dari KKB.

"Pasca kejadian situasi di Kabupaten Puncak, aman kondusif, personel gabungan terus melakukan penjagaan untuk memastikan situasi aman," pungkas Kamal.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X