Dukung Luhut, Anies akan Berlakukan Rapid Antigen untuk Penumpang Pesawat

- Selasa, 15 Desember 2020 | 14:25 WIB
Ilustrasi rapid test. (INDOZONE)
Ilustrasi rapid test. (INDOZONE)

Gubernur DKI Anies Baswedan mendukung arahan dari Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang menginginkan setiap penumpang pesawat melakukan tes rapid antigen.

Oleh sebab itu, Anies pun mengatakan pihaknya akan mulai untuk memberlakukan rapid antigen kepada masyarakat yang masuk ke Jakarta melalui bandar udara.

“Kami memberlakukan hal ini Pak Menko dan saya harap di satu kawasan Jabodetabek juga diberlakukan policy yang sama,” kata Anies dalam keterangan resmi yang dirilis Kemenko Marves, Selasa (15/12/2020).

Sementara itu, Menko Luhut juga meminta kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk mengetatkan kebijakan bekerja dari rumah (work from home) hingga memiliki kapasitas 75%.

"Saya juga minta Pak Gubernur untuk meneruskan kebijakan membatasi jam operasional hingga pukul 19:00 dan membatasi jumlah orang berkumpul di tempat makan, mall, dan tempat hiburan,” ungkap Luhut.

Dalam kesempatan itu, Anies pun memastikan bahwa di wilayahnya dilarang melakukan kegiatan tahun baru yang mengumpulkan banyak orang, begitu juga dengan perayaan natal secara langsung bersama-sama.

Untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 pasca libur natal, dan tahun baru, Luhut meminta kepada Pemda DKI Jakarta, Jabar, Jateng, Jatim dan Bali untuk melakukan pengetatan terjadinya kerumunan, dan perayaan tahun baru.

Untuk implementasi pengetatan tersebut, Luhut minta kepada daerah-daerah itu untuk mulai menerapkannya pada tanggal 18 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X