Jaket Yves Saint yang Dilelang di Paris ini Laku dengan Harga Rp8 M

- Kamis, 28 November 2019 | 19:23 WIB
photo/dok.Christie's
photo/dok.Christie's

Jaket keluaran Yves Saint Laurent ini berhasil terjual di pelelangan Christie's, Paris, Rabu (27/11) dengan harga yang tinggi.

Jaket yang bercorak Lukisan Van Gogh tersebut terjual USD 574 ribu atau sekitar Rp 8 miliar.

Seperti yang dilansir dari The Guardian, jaket dengan sentuhan seni kelas dunia ini memiliki detail yang sangat kompleks dan dibordir dengan ribuan payet nan rumit.

Proses pembuatan jaket ini juga diklaim manual tanpa ada bantuan mesin sama sekali, alias handmade atau buatan tangan dan membutuhkan waktu sekitar 600 jam untuk bisa menyelesaikannya.

Jaket dengan dominasi warna hijau dan kuning ini merupakan bagian dari koleksi Spring/Summer Yves Saint Laurent pada 1988 dan hanya ada empat item di dunia.

Material utama dari jaket yang cantik ini sendiri terbuat dari sutera.

Melihat sejarah jaket langka ini, tentu hanya segelintir orang saja yang mampu membawanya pulang.

National Gallery of Victoria yang berlokasi di Melbourne, Australia, yang memenangkan bid ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X