Ini Sosok Brigadir J, Polisi yang Tewas Usai Baku Tembak di Rumah Pejabat Polri

- Senin, 11 Juli 2022 | 17:00 WIB
Ilustrasi penembakan. (Freepik)
Ilustrasi penembakan. (Freepik)

Mabes Polri membongkar sosok Brigadir J, polisi yang tewas usai baku tembak dengan Barada E di rumah dinas salah satu pejabat Polri di Jakarta Selatan. Brigadir J sendiri diketahui bertugas di Propam.

Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan menyebut Brigadir J sebelumnya bertugas di Bareskrim Polri. Namun, saat ini J diperbantukan bertugas di Propam Polri.

"Tadinya personel dari Bareskrim tapi kemudian diperbantukan di Propam," kata Ramadhan kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (11/7/2022).

Ramadhan sendiri tidak merinci mengenai jabatan Brigadir J. Dia tidak menjelaskan apakah J bertugas sebagai ajudan salah satu pejabat Polri atau tidak.

"Belum tahu ajudan atau apa tapi dia diperbantukan di Propam," beber Ramadhan.

Terkini, Brigadir J sendiri sudah diserahkan ke keluarganya di Jambi untuk dimakamkan.

"Jenazah sudah dibawa ke keluarganya di Jambi," kata Ramadhan.

Sosok Barada E

Barada E diketahui merupakan anggota yang terlibat baku tembak dengan Brigadir J. Mabes Polri mengungkap jika Barada E memang bertugas di kediaman rumah dinas pejabat Mabes Polri tersebut.

"Yang jelas Barada E disitu ya dalam rangka stand by, memang ada di rumah dinas tersebut" kata Ramadhan.

Sekedar informasi, dua anggota Polri terlibat baku tembak dan menewaskan satu diantaranya. Keduanya terlibat saling tembak di rumah dinas salah satu pejabat Mabes Polri di bilangan Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X