DPR Sebut Proses Autopsi Ulang Bentuk Keseriusan Polri Ungkap Kasus Tewasnya Brigadir J

- Rabu, 27 Juli 2022 | 15:15 WIB
Sejumlah orang membongkar makam almarhum Brigadir Polisi Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Sungai Bahar, Muarojambi, Jambi. (ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan)
Sejumlah orang membongkar makam almarhum Brigadir Polisi Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Sungai Bahar, Muarojambi, Jambi. (ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan)

Tim kedokteran forensik Polri pada hari ini, Rabu (27/7/2022) melakukan proses autopsi ulang jenazah Brigadir J. DPR RI melihat langkah autopsi ulang merupakan bentuk keseriusan Polri untuk mengusut tuntas kasus tersebut.

“Autopsi yang dilakukan lagi merupakan bentuk keseriusan penyidik atau kepolisian dalam menyelesaikan persoalan ini. Jadi jangan diragukan,” kata Anggota Komisi III DPR RI Supriansa saat dihubungi wartawan, Rabu (27/7/2022).

Dia harap semua pihak bisa menahan diri untuk tidak berspekulasi atau mengemukakan pendapat yang berada di luar proses hukum. Selain itu, ebih baik diserahkan kepada tim khusus yang dibentuk oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang sedang bekerja sekarang ini.

“Kita tunggu saja hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh tim khusus yang sudah dibentuk Bapak Kapolri. Dan Kita percayakan kemampuan tim khusus bersama seluruh tim penyidik bekerja dengan baik,” tuturnya.

Baca Juga: Hasil Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J bakal Jadi Alat Bukti Polri

Supriansa pun berujar Presiden Jokowi sendiri sudah memberi atensi agar tewasnya Brigadir J bisa segera diungkap.

“Apalagi persoalan ini dipantau langsung Bapak Presiden tentu tidak ada yang akan main-main dalam rangka menyelesaikan persoalan ini,” tandasnya.

Sebagaimana diketahui, Tim kedokteran forensik Polri pada hari ini, Rabu (27/7/2022) melakukan proses autopsi ulang jenazah Brigadir J. Mabes Polri menyebut hasil autopsi kedua kali ini juga akan digunakan sebagai alat bukti.

“Penyidik akan sangat berkepentingan untuk meminta hasil autopsi yang kedua ini sebagai tambahan alat bukti," kata Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo kepada wartawan, Rabu (27/7/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X