DPR Ungkap Sejumlah Nama yang Dinilai Layak Jabat Kadiv Propam

- Rabu, 20 Juli 2022 | 10:21 WIB
Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo yang dinonaktifkan usai kasus baku tembak antar polisi di rumah dinasnya. (Twitter/@divpropampolri)
Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo yang dinonaktifkan usai kasus baku tembak antar polisi di rumah dinasnya. (Twitter/@divpropampolri)

Anggota Komisi III DPR RI, Arteria Dahlan menyoroti kekosongan jabatan Kadiv Propam Polri pasca Irjen Ferdy Sambo dinonaktifkan sementara oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Saat ini, jabatan Kadiv Propam diserahkan sementara ke Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono. Menurut Arteria Dahlan, sejatinya banyak sosok yang tepat untuk mengisi jabatan itu.

“Polri punya banyak aset-aset terbaiknya yang bisa menempati posisi tersebut,” kata Arteria kepada wartawan, Rabu (20/7/2022).

Politisi PDIP ini pun menyadari beberapa nama perwira tinggi (Pati) Polri belakangan santer disebut menjadi Kadiv Propam secara definitif.

Baca Juga: Adik Brigadir J Dimutasi ke Jambi Usai Kakaknya Tewas, Polri Beri Penjelasan

Adapun sejumlah nama yang sempat beredar dan dianggap layak menjadi Kepala Divisi Propam, seperti Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo, Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Brigjen Andi Rian Djajadi atau Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan.

“Saya ndak mau sebutkan nama. Gak masalah Mas Hendro, Mas Andi Rian, Mas Ahmad Ramadhan, bahkan beberapa nama yang lain (masih ada beberapa nama lainnya at least menurut saya) yang layak untuk dihadirkan,” tutur Arteria.

Meski begitu, Arteria berkata sosok pengganti Kepala Divisi Propam itu merupakan wilayahnya Kapolri. Ia pun menyerahkan sepenuhnya kepada Kapolri untuk menentukan pilihannya sesuai dengan kebutuhan dan kondisi obyektif Polri saat ini.

“Intinya, pengganti Pak Sambo harus bisa menjadi penyelesai masalah, diterima dan menjadikan Polri solid, mampu menjaga marwah institusi Polri dan meningkatkan kepercayaan publik kepada Polri pasca kejadian,” tandasnya.

Sebelumnya diwartakan, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo akhirnya bersikap terkait desakan berbagai pihak untuk menonaktifkan Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam Polri. Kapolri secara resmi menonaktifkan Irjen Sambo dari jabatan Kadiv Propam, Senin (18/7/2022).

"Saya putuskan mulai hari ini, mulai malam ini jabatan Irjen Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam dinonaktifkan," kata Kapolri Jenderal Sigit dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta, Senin (18/7/2022).
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X