Kena Jerat Pemburu, Harimau Sumatera Betina Selamat dari Maut, Begini Cara Evakuasinya

- Senin, 19 Oktober 2020 | 18:09 WIB
Ilustrasi harimau kena jerat (ANTARA)
Ilustrasi harimau kena jerat (ANTARA)

Seekor Harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) ditemukan terjerat di kawasan hutan Kecamatan Terbangun, Kabupaten Gayo Lues, Aceh.

Beruntung jerat tersebut belum sampai merenggut nyawa satwa terancam punah tersebut.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh Agus Arianto mengatakan, harimau itu tidak terluka parah meski terkena jerat.

"Harimau tersebut jenis kelamin betina, umur antara dua hingga tiga tahun dengan bobot berkisar 45 hingga 50 kilogram. Harimau berhasil diselamatkan tim BKSDA bekerja sama dengan mitra dan kepolisian," kata Agus Ariantodi dilansir dari ANTARA, Senin (19/10/2020).

Agus menceritakan, pihaknya menerima laporan adanya harimau terkena jerat dari petugas Resor Pemangku Hutan (RPH) Tongra, Terangun, Gayo Lues, Sabtu (17/10/2020) petang. Tim BKSDA bersama mitra kemudian menyambangi lokasi.

"Tim menelusuri kawasan hutan di mana harimau tersebut terkena jerat sejak Minggu (18/10/2020) pagi. Pada hari itu juga, tim menemukan harimau terjerat tersebut," kata Agus Arianto.

Peristiwa ini terjadi di luar kawasan hutan lindung. Melainkan di dalam areal penggunaan lain (APL) yang berdekatan dengan perkebunan masyarakat, kata Agus Arianto.

Setelah melakukan berbagai upaya, tim berhasil menyelamatkan harimau. Kendati tidak sampai melukai, jeratan itu meninggalkan bekas memar di tubuhnya.

"Saat ini, harimau tersebut sedang dalam pemulihan di lokasi. Apabila kondisinya pulih, harimau tersebut akan dilepasliarkan ke kawasan hutan. Pemulihan diperkirakan memakan waktu dua hingga tiga hari," kata Agus.

Lebih lanjut, Agus menyampaikan apresiasi untuk masyarakat Terangun, Gayo Lues, yang telah melaporkan adanya harimau terjerat.

"Kami juga mengimbau masyarakat menjaga kelestarian satwa liar dengan tidak memasang jerat, perangkap, racun, maupun pagar beraliran listrik, maupun menangkapnya," kata Agus mengakhiri.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X