John Amanam, Pria dari Nigeria yang Membuat Anggota Tubuh Buatan

- Senin, 17 Februari 2020 | 11:35 WIB
John Amanam  (REUTERS/ Seun Sanni)
John Amanam (REUTERS/ Seun Sanni)

John Amanam mengembangkan bakatnya dalam hal membuat anggota tubuh buatan, usai keluarganya kehilangan anggota tubuh karena sebuah kecelakaan.

"Saya menjadi emosional ketika seseorang diamputasi," ujar Amanam.

"Mereka merasa tidak nyaman setiap kali berada di dekat orang lain. Jika saya bisa mengembalikan tubuhnya, itu akan jauh mengurangi trauma emosional dan kehilangan kepercayaan diri," sambungnya.

John yang merupakan ahli efek khusus film mulai membuat jari, tangan, lengan kaki dan telinga palsu pada tahun 2017.

Pria yang kini berusia 32 tahun dari Nigeria itu, membutuhkan waktu tiga minggu hingga dua bulan untuk membuat komponen anggota tubuh buatan, tergantung pada ukuran dan kompleksitas prostetik.

-
Hasil karya John Amanam (REUTERS/ Seun Sanni)

John sendiri mengaku bahwa ia tidak pernah mengikuti pelatihan formal untuk membuat tubuh prostetik. Ia hanya mengandalkan ilmu seni dan memahat untuk mengembangkan bakatnya.

Untuk setiap anggota tubuh buatannya, John menjualnya dengan harga 40.000 naira atau sekitar Rp1,5 juta.

John ingin agar karya anggota tubuh prostetik darinya bisa menyebar ke seluruh dunia, untuk membantu orang-orang berkulit hitam.

-
John Amanam saat mengukur jari pelanggannya (REUTERS/ Seun Sanni)

"Saya ingin tubuh prostetik ini tersebar ke seluruh Afrika. Saya juga ingin menjangkau orang kulit hitam di seluruh dunia juga, dengan harga yang terjangkau," ujar John.

Michael Sunday, adalah salah satu orang yang kagum dengan karya John. Ia lebih percaya diri memakai tangan prostetik yang seperti sarung tangan silikon buatan John.

Tangan prostetik buatan John ini terlihat sangat hiper realistis dan berwarna gelap, sama seperti warna kulit Michael.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X