2 Anak Perempuan Merintih di Bawah Runtuhan Rumah Akibat Gempa, yang Satu Tak Bergerak

- Sabtu, 16 Januari 2021 | 19:08 WIB
Angel, sorang anak perempuan yang tertimpa reruntuhan puing rumahnya akibat gempa di Sulbar (ist)
Angel, sorang anak perempuan yang tertimpa reruntuhan puing rumahnya akibat gempa di Sulbar (ist)

Video seorang anak perempuan terjebak di dalam reruntuhan bangunan yang terjadi akibat gempa di daerah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat viral di media sosial.

Anak perempuan tersebut diketahui bernama Angel. Ia merupakan satu di antara warga yang terjebak di reruntuhan setelah rumah mereka roboh diguncang gempa.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Angel terjebak bersama saudarinya bernama Katerin.

Dari rekaman video yang beredar di media sosial, tubuh Angel saat itu terjebak dalam posisi terlentang dan kepalanya tampak dari rongga puing yang bertumpukan.

Dengan menahan rasa sakit ia merintih minta tolong kepada warga untuk mengeluarkan tubuhnya segera dari tumpukan puing yang menimpa dirinya dan seorang kerabatnya.

Warga yang menemukannya langsung berupaya mengeluarkan tubuh Angel dengan menggeserkan reruntuhan di sekitar tubuhnya.

"Siapa itu si samping, Dek?" tanya seorang warga mengajaknya berbicara.

"Catherine," jawabnya dengan ekspresi menahan sakit.

Dari perkataan si pria dalam video tersebut, diketahui bahwa selain Angel dan Catherine, terdapat dua orang lagi turut terjebak di lokasi yang sama. Sementara itu warga juga berupaya mencari pertolongan alat berat untuk memindahkan puing reruntuhan yang menjebak keempat orang tersebut.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sorot Medan (@sorotmedan)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X