Dibawa ke RSKO, Anji: Semoga Proses Rehabilitasinya Berjalan Baik

- Jumat, 25 Juni 2021 | 13:19 WIB
Anji saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Barat (ANTARA/HO-Humas Polres Metro Jakarta Barat.)
Anji saat konferensi pers di Polres Metro Jakarta Barat (ANTARA/HO-Humas Polres Metro Jakarta Barat.)

Musisi Anji pada hari ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Jakarta Timur untuk menjalani proses rehabilitasi. Anji berharap proses rehabilitasinya berjalan dengan baik.

"Ya berdoa saja saya, semoga proses rehabilitasi berjalan dengan baik," kata Anji kepada wartawan di Mapolres Metro Jakarta Barat, Jumat (25/6/2021).

Anji menyampaikan hal tersebut saat hendak dibawa dari Mapolres Jakbar ke RSKO. Dalam kesempatan itu, dia meminta banyak doa dari masyarakat agar tidak menemui kendala saat menjalankan proses rehab.

Baca Juga: Anji Jalani Proses Rehabilitasi Selama 3 Bulan di RSKO Jaktim

"Dan saya juga tidak mengalami kendala dalam proses rehabilitasi, doain ya teman-teman," beber Anji.

Seperti diketahui, musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji diciduk jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat beberapa waktu yang lalu berkaitan dengan narkotika jenis ganja. Dalam kasus ini, polisi menyita 30 gram ganja milik Anji.

Hasil pengecekan urine Anji menyatakan jika Anji positif mengkonsumsi ganja. Setelah dinyatakan positif, Polres Jakbar sendiri sudah menetapkan Anji sebagai tersangka dan sempat melakukan penahanan.

BNNP Jakarta sendiri sudah merekomendasikan Anji untuk direhab. Anji pun kini menjalani proses rehabilitasi di RSKO selama tiga bulan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X