Penderita Virus Corona Bakal Diguyur Rp20 Juta di Tiongkok

- Selasa, 3 Maret 2020 | 14:38 WIB
Warga menggunakan masker untuk mencegah penyebaran virus corona, di Wuhan, Hubei, Tiongkok (REUTERS/Stringer CHINA OUT).
Warga menggunakan masker untuk mencegah penyebaran virus corona, di Wuhan, Hubei, Tiongkok (REUTERS/Stringer CHINA OUT).

Pemerintah Provinsi Hubei, Tiongkok, bakal mengguyur warganya dengan uang hingga 10.000 Yuan atau sekitar (Rp20 juta) jika positif virus corona saat memeriksa kesehatannya. 

Dikutip dari Reuters, baru ada 197 kasus virus corona di Qianjiang, yakni kota yang terletak sekitar 150 km dari Ibu Kota Wuhan. Padahal, Qianjiang memiliki total penduduk sekira 1 juta jiwa. 

Pemerintah Kota Qianjiang lantas berupaya meningkatkan pengawasan. Caranya dengan memastikan status para warga yang enggan melaporkan kondisi kesehatannya. 

Jika warga menyembunyikan kondisi tubuhnya, Pemerintah Kota Qianjiang khawatir wabah virus corona semakin meluas. 

Pemerintah Kota Qianjiang tak ayal menawarkan 10.000 Yuan jika warga sukarela mendaftar. Pemeriksaannya pun tidak dipungut biaya alias gratis. 

Selama menunggu hasil pemeriksaan, warga akan mendapatkan hadiah 1.000 Yuan (Rp2 juta). Namun, andai mengalami gejala dan dinyatakan suspect, uang yang bakal diperoleh meningkat menjadi 2.000 Yuan (Rp4 juta). 

Hadiah uang dengan jumlah bervatiatif juga diberikan oleh kota-kota Tiongkok, untuk mendorong warga sukarela memeriksa kesehatan. Salah satunya Kota Huanggang yang menawarkan 500 Yuan (Rp1 juta), hingga Kota Jiangxi dan Hebei sebesar 300-500 Yuan (Rp600 ribu-1 juta).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X