Selain Anggota TNI, 2 Pegawai Kafe di Jakbar Juga Tewas Usai Ditembak Bripka CS

- Kamis, 25 Februari 2021 | 12:55 WIB
Konferensi pers Polda Metro Jaya terkait kasus penembakan anggota TNI oleh oknum polisi di Jakbar. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Konferensi pers Polda Metro Jaya terkait kasus penembakan anggota TNI oleh oknum polisi di Jakbar. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Oknum polisi berinisial Bripka CS bak koboi mengumbar tembakan di sebuah kafe di Cengkareng, Jakarta Barat hingga memakan tiga orang korban jiwa. Ketiga korban yang tewas tersebut selain anggota TNI merupakan pegawai di kafe tersebut.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan total ada empat korban akibat ulah Bripka CS. Tiga diantara empat korban tewas usai ditembak oknum polisi tersebut.

"Ada empat korban dan yang tiga meninggal dunia," kata Kombes Yusri dalam konferensi pers Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (25/2/2021).

Kombes Yusri menyebut ada warga sipil yang menjadi korban atas aksi tersebut. Tercatat, ada tiga pegawai kafe yang menjadi korban.

Baca Juga: Urgensi Revisi UU Pemilu Bagi Pemilih

"Korban pertama inisial S merupakan anggota TNI, kemudian yang kedua saudara FSS meninggal dunia dan pegawai kafe tersebut. Kemudian saudara M dia pegawainya dan satu yang masih dirawat di rumah sakit inisial H," beber Yusri.

Seperti diketahui, kasus ini bermula saat pelaku dan korban berada dalam sebuah kafe dini hari tadi di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat. Cekcok pun terjadi hingga memvuat oknum polisi tersebut menembak anggota TNI dan dua korban lainnya hingga tewas.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X