Jadi Tersangka, Terungkap Sambo Bikin Skenario Tembak ke Dinding Pakai Senjata Brigadir J

- Selasa, 9 Agustus 2022 | 19:14 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Terungkap dalam pengumuman Irjen Ferdy Sambo sebagai tersangka pembunuhan Brigadir Yosua, Jenderal Bintang Dua itu terlibat langsung dan berada di tempat kejadian.

Bahkan Sambo sendiri yang menembakkan senjata milik Brigadir Yosua ke dinding beberapa kali untuk membuat skenario seolah ada tembak menembak.

"Saudara FS telah melakukan penembakan dengan senjata milik saudara J ke dinding berkali-kali untuk membuat kesan seolah terjadi tembak menembak," kata Kapolri Listyo Sigit Prabowo dalam konfrensi pers di Mabes Polri, Selasa (9/8/2022).

Kapolri belum bisa memastikan apakah Sambo sebagai dalang atau menyuruh melakukan penembakan terhadap korban Brigadir Yosua.

"Terkait apakah saudara FS menyuruh atau terlibat langsung dalam penembakan (Brigadir Yosua), saat ini tim telah melakukan pendalaman terhadap saksi-saksi dan pihak terkait," katanya.

Namun setelah dilakukan gelar perkara, Ferdy Sambo pun ditetapkan sebagai tersangka kasus Pembunuhan Brigadir Yosua.

Diketahui, kasus tewasnya Brigadir J dikediaman dinas Kadiv Propam yang saat itu dijabat oleh Irjen Ferdy Sambo terus bergulir hingga hari ini.

Dalam kasus ini, Tim Khusus Polri bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya sudah menetapkan Bharada E dan Brigadir RR sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Bharada E diketahui merupakan ajudan Irjen Sambo sedangkan Brigadir RR merupakan ajudan istri Sambo.

Tak hanya menetapkan tersangka, ada 25 personel Polri mulai dari personel Polres Metro Jakarta Selatan, Polda Metro Jaya hingga Bareskrim dan Divisi Propam Polri diperiksa karena diduga tidak profesional.

Lima diantara 25 personel itu ditempatkan di tempat khusus termasuk Irjen Ferdy Sambo. Mereka diperiksa lantaran diduga tidak profesional termasuk diduga melanggar etik terkait kasus kematian Brigadir J.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X