FOTO: Sepinya Kabah usai Saudi Larang Umrah Akibat Virus Corona

- Jumat, 6 Maret 2020 | 11:30 WIB
Potret sepinya Ka'bah pasca corona. (Twitter/@blackjamrawori)
Potret sepinya Ka'bah pasca corona. (Twitter/@blackjamrawori)

Virus corona menjadi wabah yang cukup menyita perhatian banyak orang dari berbagai belahan dunia. Bahkan, serangan virus ini membuat pemerintah Arab Saudi mensterilisasi wilayah Ka'bah.

Akibatnya, tempat ibadah umat Muslim ini sepi. Dilansir dari akun Twitter Saudi_Gazette, otoritas kesehatan setempat sedang melakukan sterilisasi dengan mengosongkan wilayah Ka'bah, terkait dengan meluasnya virus corona.

Sterilisasi tersebut dilakukan pada Kamis (5/3/2020) waktu setempat. Hingga kini, pemerintah Arab Saudi telah melarang kegiatan ziarah ke kota-kota suci di Mekah dan Madinah kepada warga asing.

Dalam unggahan di akun Twitter tersebut, pemerintah Arab Saudi juga telah menutup sejumlah tempat yang biasa digunakan untuk ibadah haji dan umrah.

Mulai dari Mataf (tempat untuk mengelilingi Ka'bah dan Masa (area untuk sa'i antara Safa dan Marwah) di Masjidil Haram. Penutupan ini sejalan dengan pelarangan kegiatan umrah akibat sejak munculnya virus corona.
 
Karena sejumlah tempat ditutup, otoritas setempat mengumumkan bahwa kegiatan ibadah hanya boleh dilakukan di dalam Masjidil Haram.

Namun, larangan ini juga berimbas pada jumlah jamaah yang melaksanakan salat lima waktu di Masjidil Haram menurun secara signifikan.

Tak hanya wilayah Ka'bah, Masjid Al-Rawda Al Sharif di dalam masjid Nabawi di Madinah serta pemakaman Baqi pun ikut ditutup.

Juru bicara setempat mengatakan, kedua masjid itu akan ditutup satu jam setelah salat Isya dan akan dibuka kembali satu jam sebelum salat Subuh.

Bahkan, tempat pengisian wadah air Zamzam untuk para peziarah pun ikut ditutup oleh otoritas setempat.

Nah, berikut ini sejumlah potret sepinya Ka'bah karena virus corona.

1. Virus corona mengubah wilayah Ka'bah yang biasanya dipadati orang-orang menjadi sepi. Hanya terlihat beberapa orang berlalu lalang.

2. Begini potret sepinya Ka'bah karena virus corona.

Halaman:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X