Kasihan! Pria yang Jadi Tulang Punggung Keluarga Lumpuh Total Usai Ditabrak Sepulang Kerja

- Jumat, 2 Juli 2021 | 21:40 WIB
Mustopa hanya bisa terbaring karena mengalami lumpuh. (Photo/Yayasan Rumah Asuh Indonesia/Amah Sholeh)
Mustopa hanya bisa terbaring karena mengalami lumpuh. (Photo/Yayasan Rumah Asuh Indonesia/Amah Sholeh)

Yayasan Rumah Asuh Indonesia melalui gerakan jembatan kebaikan laman Amal Sholeh membagikan kisah seorang pria bernama Mustopa. Pria 23 tahun itu mengalami lumpuh total setelah dirinya ditabrak sepulang dari tempat pekerjaannya.

"Pasalnya, sejak masih SMP ia menjadi tulang punggung keluarga, tak pernah sama sekali Mustopa menampakkan wajah lelahnya. Ia tak ingin Ibunya khawatir akan dirinya," tulis keterangan unggahan itu.

Diketahui, bahwa apa yang dialami olehnya sudah terjadi selama 2 tahun. Ia masih menahan rasa sakit akibat kecelakaan yang dialaminya. Pasca kecelakaan, tubuh Mustopa luka berat, tulang ekornya infeksi, serta punggungnya retak dan berlubang. Nahas, ia tak bisa menjalani pengobatan karena biaya yang sangat mahal.

-
(Photo/Yayasan Rumah Asuh Indonesia/Amah Sholeh)

Baca juga: Salut! Gadis 9 Tahun Ini Membantu Ibunya Melahirkan Adik Bayi di Rumah

"Lambat laun, tubuhnya menjadi lumpuh total. Dokter menyarankan Mustopa untuk segera operasi, tetapi biayanya 100 juta rupiah. Ibu Mustopa hanya buruh cuci dengan penghasilan 30 ribu perhari pun berusaha mencari pinjaman ke saudara dan tetangganya. Namun mirisnya, dana sebesar itu tak bisa didapatkan dengan cepat," jelas unggahan itu.

Saat ini, Mustopa hanya bisa dirawat seadanya di rumahnya yang berada di Kampung Lapang, Desa Sariwangi, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. Sang ibu akan merawatnya sendirian setelah pulang dari bekerja.

-
(Photo/Yayasan Rumah Asuh Indonesia/Amah Sholeh)

Dalam raut wajah Mustopa, ia hanya ingin sembuh dan bisa mencari nafkah lagi dan tidak ingin terus membebani Ibunya yang semakin renta. - Mari bantu Mustopa melalui laman ini!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X