Black Box Pesawat Sriwijaya SJ182 Belum Ditemukan, TNI: Puing Pesawat Jadi Kendala

- Senin, 11 Januari 2021 | 19:57 WIB
Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono di atas KRI Rigel dalam pencarian dan evakuasi Pesawat Sriwijaya SJ-182. (Instagram/@TNI_Angakatan_Laut)
Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono di atas KRI Rigel dalam pencarian dan evakuasi Pesawat Sriwijaya SJ-182. (Instagram/@TNI_Angakatan_Laut)

Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono mengungkap alasan tim SAR belum mengevakuasi black box pesawat Sriwijaya Air SJ-182. Alasanya, karena masih ada puing-puing pesawat yang disinyalir menutup black box tersebut.

"Mudah-mudahan black box segera ditemukan dan puing-puing tetap kita angkut, tetap kita naikkan ke permukaan dan dikumpulkan di sana," kata Yudo dalam video wawancara di atas KRI Rigel yang disiarkan Instagram @TNI_Angakatan_Laut, Senin (11/1/2021).

Yudo menyebut, berdasarkan hasil multibeam, sudah dipetakan area pencarian black box. Meski begitu, black box tidak bisa dengan mudah diambil karena disinyalir masih banyak puing-puing pesawat yang belum dievakuasi.

"Kemungkinan black box ada di situ tapi kan tidak semudah itu. Pengalaman saya memimpin SAR Lion Air kan butuh waktu juga karena masih banyak puing-puing di situ. Apalagi ini baru dua hari dan puing-puing yang ditemukan masih sedikit dan akan kita ambil terus karena di bawah masih banyak," kata Yudo.

"Dengan puing-puing ini diambil terus. Mudah-mudahan semua diberikan. Ya mungkin di dalam masih dalam tumpukan," sambungnya.

Seperti diketahui, pesawat Sriwijaya Air dengan rute Jakarta-Pontianak sempat hilang kontak di Kepulauan Seribu tak lama setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta pada Sabtu, 9 Januari 2020. Kabar hilang kontak pesawat itu pun disusul dengan kepastian jika pesawat itu jatuh di dekat Pulau Laki.

Total, pesawat tersebut mengangkut 62 orang diantaranya 12 kru pesawat dan 50 penumpang. 50 penumpang itu terdiri dari 40 penumpang dewasa, tujuh anak-anak dan tiga bayi.

Tim DVI Polri sendiri sudah berhasil mengidentifikasi satu jasad korban. Hasilnya, jasad bernama Okky Bisma berhasil diidentifikasi.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X