Menteri Koperasi dan UKM: Omzet Koperasi di Indonesia Capai Rp154 Triliun

- Kamis, 23 Juli 2020 | 11:18 WIB
Kemenkop UKM Teten Masduki. (Humas Kemenkop UKM)
Kemenkop UKM Teten Masduki. (Humas Kemenkop UKM)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Teten Masduki, mengatakan bahwa jumlah koperasi dan UKM di Indonesia kini terus bertambah seiring waktu. Saat ini saja, koperasi tercatat 123.048 yang tersebar sejumlah daerah. 

"Saat ini kita memiliki 123.048 koperasi dengan total anggota 22 juta orang aset Rp152 triliun dan omzet Rp154 triliun," kata Teten di Istana Negara, Jakarta, Kamis (23/7/2020). 

Teten menjelaskan bahwa dari ratusan koperasi di Indonesia, perannya dalam memberikan bantuan dana bervariasi. Yaitu paling bersar adalah koperasi konsumen 59%, koperasi produsen 19%, koperasi simpan pinjam 13%, koperasi jasa 4,85%, dan koperasi pemasaran 2,6%.

"Sebagaimana arahan Bapak Presiden kepada kami untuk melakukan upaya-upaya cepat dan komprehensif membantu UMKM dan koperasi menghadapi pandemi Covid-19, kami melalui LPDB telah menyiapkan tiga fase program pemulihan," ujarnya. 

Menteri Koperasi dan UKM menyadari, di tengah pandemi Covid-19 sektor koperasi dan UKM juga ikut terpukul. Karena itu harus diberikan bantuan atau perhatian lewat berbagai program. 

Kementerian Koperasi dan UKM memiliki tiga fase pemulihan koperasi, pertama fase survival. Pada fase awal ini dilakukan restrukturisasi pinjaman mitra LPDB dalam bentuk penundaan pembayaran angsuran dan jasa selama 12 bulan. 

Kedua, fase program pemulihan ekonomi dengan alokasi tambahan sebesar Rp1 triliun pembiayaan khusus disalurkan kepada koperasi dengan bunga 3% atau sekitar 15% flat per tahun, yang menjangkau sekitar 4,8 juta UMKM anggota koperasi. 

"Terakhir, pada fase program penumbuhan ekonomi kami telah menyiapkan sejumlah kebijakan untuk memudahkan akses pembiayaan Koperasi dan UKM dengan bunga ringan dan pendampingan," tandasnya.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X