Ibu dan Anak Pasien Positif Corona Sulit Sembuh karena Alami Depresi

- Senin, 9 Maret 2020 | 15:39 WIB
Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, dr Achmad Yurianto (INDOZONE/Maria Adeline Tiara Putri)
Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, dr Achmad Yurianto (INDOZONE/Maria Adeline Tiara Putri)

Sudah sepekan ibu dan anak yang dinyatakan positif virus Corona dirawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Sulasti Saroso, Jakarta. Saat ini, keduanya masih dalam keadaan positif virus Corona.

Juru Bicara Pemerintah terkait virus Corona, Achmad Yurianto menyatakan penyebab pasien ibu dan anak tak kunjung sembuh adalah karena mengalami depresi karena identitas mereka diketahui khalayak luas.

"Ya salah satu yang tadi saya ceritakan, mereka sekarang agak depresif akibat pernah mengalami hukuman sosial yang besar akibat identitasnya terungkap," ucapnya di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (9/2/2020).

Menurutnya, akses dari terungkapnya data identitas mereka di media mainstream dan media sosial membuat mereka tertekan dan memengaruhi sisi psikologisnya.

"Sekarang mereka agak tertekan dengan itu. Dan ini saya katakan dari awal faktor psikologis akan berpengaruh pada status imunitas seseorang," jelasnya.

Sepekan lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa sudah ada dua orang yang terpapar virus Corona di Indonesia. Jokowi mengatakan, dua orang itu terinveksi virus Corona dari warga negara Jepang.

Pasca pengumuman pasien positif virus Corona tersebut, ramai di lini massa identitas keduanya yang merupakan ibu dan anak yang tinggal di Depok, Jawa Barat.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X