Jokowi Tunda Pertemuannya dengan AHY

- Selasa, 21 Mei 2019 | 10:03 WIB
Dok. Partai Demokrat
Dok. Partai Demokrat

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo Dijadwalkan akan bertemu dengan Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Selasa, 21 Mei 2019.

Akan tetapi, rencana pertemuan tersebut ditunda menjadi Rabu, 22 Mei 2019. "Kami dapat kabar bahwa pertemuannya ditunda besok. Mungkin ada perubahan jadwal juga dari Bapak Presiden," ujar Deputi Media The Yudhoyono Institute, Ni Luh Putu Caosa Indriyani, melansir dari CNN Indonesia.

Selain itu, Jokowi juga dikabarkan bakal bertemu dengan ketua MPR, Zulkifli Hasan. Pertemuan itu sendiri rencananya akan dilakukan pada pukul 15.00 WIB. Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Kementerian dan Lembaga, Adita Irawati menuturkan bahwa pertemuan Jokowi dengan AHY dan Zulkifli Hasan ditunda lantaran adanya pertimbangan setelah KPU mengumumkan hasil Pemilu 2019 lebih cepat.

"Iya ditunda. Ada pertimbangan lain terkait hasil pemilu yang diumumkan lebih cepat," ujar Adita.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X