TERUNGKAP! Ini Motif Irjen Ferdy Sambo Habisi Nyawa Brigadir J

- Jumat, 12 Agustus 2022 | 11:42 WIB
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi. (Octo Briyan/Z Creators)
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi. (Octo Briyan/Z Creators)

Teka-teki motif pembunuhan Brigadir Nofriyansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J mulai menemukan titik terang. Irjen Pol Ferdy Sambo mengaku pembunuhan tersebut dilakukan karena emosi mendapat laporan jika istrinya mendapatkan pelakuan kurang baik dari Brigadir J. 

Hal itu diungkapkan oleh Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi pada Kamis (11/8/2022). 

"Di dalam keterangannya tersangka FS mengatakan bahwa dirinya menjadi marah dan emosi setelah mendapat laporan dari istrinya PC yang mengalami tindakan yang melukai harkat dan martabat keluarga yang terjadi di Magelang yang dilakukan oleh almarhum Yoshua," kata Andi saat konferensi pers di Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Kamis (11/8/2022).

Brigjen Pol Andi Rian Djajadi menjelaskan jika keterangan Ferdy Sambo itu tertuang dalam berita acara pemeriksaan (BAP). BAP tersebut dibuat dalam pemeriksaan terhadap Ferdy Sambo selama 7 jam di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Rabu (10/8/2022).

Usai mendapat laporan tersebut, Ferdy Sambo kemudian memanggil tersangka lain yaitu Brigadir Ricky Rizal dan Barada Richard Eliezer Pudihang untuk merencanakan dan melakukan pembunuhan terhadap Brigadir J. 

-
Konferensi pers motif pembunuhan Brigadir J. (Octo Briyan/Z Creators)

Meski sudah mendapat keterangan dari Ferdy Sambo mengenai motif pembunuhan, penyidik terus menggali keterangan terhadap tiga tersangka lain. Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui secara detail duduk perkara dan peristiwa yang terjadi di Magelang dan rumah dinas ketika pembunuhan itu terjadi. 

Sebelumnya Brigadir J dieksekusi di rumah dinas Ferdy Sambo yang berada di Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada Jumat, 8 Juli 2022. 

Dalam kasus ini Polri menetapkan empat orang tersangka yaitu Ferdy Sambo sebagai otak pembunuhan, Barada Richard Eliezer Pudihang sebagai eksekutor, Brigadir Ricky Rizal dan Kuwat asisten rumah tangga. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

-
Z Creators

Editor: Yayan Supriyanto

Tags

Rekomendasi

Terkini

X