Donald Trump: Rugi, Amerika Serikat Membiayai WHO

- Senin, 4 Mei 2020 | 20:51 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump.(REUTERS/JOSHUA ROBERTS)
Presiden Amerika Serikat Donald Trump.(REUTERS/JOSHUA ROBERTS)

Presiden Amerika Serikat Donald Trump masih meradang terhadap Tiongkok. Negara yang dipimipin Xi Jinping itu dianggap secara sengaja menyembunyikan data soal virus corona.

Selama ini Donald Trump menyebutkan, virus corona berasal dari Tiongkok. Pandemi mematikan di dunia ini merupakan kesalahan Tiongkok.

"Saya pikir mereka membuat kesalahan yang sangat mengerikan. Mereka mencoba menutupinya," kata Trump, Indozone lansir dari FoxNews, Senin (4/5/2020).

Akibatnya, Amerika Serikat mengalami kerugian paling parah, jumlah kasus dan korban tertinggi di dunia. Ada 1.189.845 warga di AS yang terkena virus corona, dan 68.633    lainnya meninggal dunia.

-
Presiden Amerika Serikat Donald Trump dalam acara live yang digelar di Lincoln Memorial, Washington DC.(REUTERS/JOSHUA ROBERTS)

Donald Trump Meradang

Presiden Amerika Serikat Donald Trump juga menuding World Health Organization (WHO) seolah menutupi kelicikan Tiongkok mengenai virus corona. Menurut Trump, Amerika Serikat sudah sangat rugi karena mendanai WHO selama bertahun-tahun.

"WHO itu kini menjadi sebuah bencana. Mereka berusaha menutupi kesalahan Tiongkok," sebutnya.

Dia juga menyinggung, Amerika Serikat membayar uang lebih banyak untuk membiayai WHO ketimbang Tiongkok. Trump kecewa dengan kinerja WHO.

"AS telah rugi karena mendanai US$450 juta per tahun sedangkan Tiongkok hanya memberikan US$38 juta per tahun. Tapi, Apa yang dilakukan WHO? mereka melewatkan setiap panggilan," tambah Trump.


Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X