Soal Polemik AstraZeneca, Wagub DKI: Apapun Vaksin dari Pusat akan Kami Pakai

- Selasa, 23 Maret 2021 | 08:51 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (ANTARA/Galih Pradipta)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (ANTARA/Galih Pradipta)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, pihaknya akan tetap mengikuti kebijakan pemerintah pusat terkait vaksin Covid-19, termasuk salahnya soal vaksin produksi AstraZeneca.

Apabila vaksin AstraZeneca akan digunakan oleh pemerintah pusat meski telah dinyatakan haram oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI), Riza menyebutkan kalau Pemprov DKI Jakarta akan menerima dan menggunakannya.

"Apapun vaksin yang disiapkan oleh pusat, kami akan menerimanya dan menggunakannya sebaik mungkin untuk masyarakat Jakarta," ucap Riza, Selasa (23/3/2021).

Politisi Partai Gerindra tersebut menilai, pemerintah pusat telah melakukan kajian, penelitian yang panjang dalam penyediaan vaksin Covid-19 sebelum dibagikan kepada masyarakat.

Baca Juga: Demokrat Kubu Moeldoko Klaim Sudah Lengkapi Berkas ke Kemenkumham, Darmizal: Sudah Beres!

"Dan apapun yang diputuskan, saya yakin itu lah yang terbaik yang harus kita laksanakan bersama-sama," terangnya.

Seperti diketahui sebelumnya, MUI Pusat telah menyatakan vaksin Covid-19 produksi AstraZeneca haram karena mengandung unsur babi. Namun, dalam keadaan darurat diperbolehkan dengan sejumlah ketentuan dan syarat boleh digunakan.

Namun diketahui, sejumlah kiai dan ulama di Jawa Timur menyebut, vaksin AstraZeneca halal untuk digunakan. Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun turut menyaksikan Ketua MUI Jawa Timur, Kiai Hasan Mutawakkil melakukan vaksinasi dari AstraZeneca.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X