Kelakuan Kucing Oren, Bukannya Kejar Tikus Malah Berburu Tokek

- Kamis, 26 November 2020 | 13:10 WIB
Kucing Oren berburu tokek dibantu pemiliknya naik bangku. (TikTok/@kokomarkoto)
Kucing Oren berburu tokek dibantu pemiliknya naik bangku. (TikTok/@kokomarkoto)

Ada aja memang kelakuan kucing oren. Bahkan, kucing oren yang satu ini bukannya kejar tikus malah berburu tokek. Kok bisa? Begini ceritanya.

Kreator TikTok @kokomarkoto membagikan video seekor kucing oren sedang berburu tokek. Kucing tersebut diangkat menggunakan bangku oleh seorang pria agar bisa menangkap tokek. 

Baca Juga: Curhat Cewek Cantik di Tahun 2020: Tunda Pernikahan hingga Ditinggal Pacar Nikah Diam-Diam

Tapi sayang, percobaan pertama gagal. Kucing oren tersebut hampir saja menangkapnya tapi lolos dan si tokek berhasih ngumpet.

"Aduhhh lolos pula tokeknya," tulis pemilik akun @kokomarkoto.

tiktok.com/@kokomarkoto/video/6868830464644254978?lang=id">
@kokomarkoto

Aduhhh lolos pula tokeknya???????????? #cat#catsoftiktok#catfunny#catloverindonesia

? dj marsha by yaabutera - baby chullo

Video kucing oren berburu tokek ini pun viral dan sudah ditonton lebih dari 2,7 juta kali. Netizen pun dibuat tertawa melihat aksi kocak si kucing oren.

"Kucing be like: kegunaan punya babu manusia jadi aku gak usah lompat tinggi-tinggi," tutur Widiana Dwi Jaelani.

"Tingkah Anda mirip gw kalo ada cicak atau kecoa, kucing gw yang disuruh maju," sahut Ayu Fitria.

"Kebiasaan gue ini mah, suka kasihan kalo kucingnya ga bisa menjangkau, jadi gue gendong," timpal Wiwin.

Baca Juga: 7 Bulan Nikah, Wanita Ini Diceraikan Suaminya Gegara Hadirnya Mantan Kekasih

Namun, dalam video lainnya pemilik akun @kokomarkoto memposting si kucing oren akhirnya berhasil menangkap tokek buruannya.

"Koko berhasil memburu tokek," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X